Sukses


Kapten Lapangan dan Kapten Kamar, Keunikan di Bhayangkara SU

Bola.com, Surabaya - Ada sebutan baru bagi dua sosok panutan di tim Bhayangkara Surabaya United, Indra Kahfi dan Rudy Widodo. Jika Indra Kahfi dikenal dengan sebutan kapten karena ia ditunjuk oleh rekan-rekannya sebagai pemimpin di lapangan, beda lagi dengan sebutan kapten untuk Rudy Widodo.

Rudy sering disebut sebagai kapten karena dianggap sebagai pemimpin di kamar mereka. Maklum, Rudy dan Indra berada di kamar yang sama, kamar terbesar di mes Bhayangkara Surabaya United yang terletak di kawasan Jemursari Selatan, Surabaya.

[bacajuga:Baca Juga](2493322 2392123 2453553)

Kamar mereka berisikan lima pemain, selain Indra dan Rudy, juga ada Ahmad Hari, Muhammad Hargianto, dan M. Fatchu Rochman. "Indra boleh jadi kapten saat di lapangan, tapi di kamar, saya kaptennya," ujar Rudy seraya tertawa.

Indra mengakui sosok Rudy memang menjadi anutan bagi penghuni kamar tersebut. Pengaruh pemain 33
tahun itu bagi seluruh pemain dalam kamar itu sangat besar.

Setidaknya, Rudy menjadi anutan dalam banyak hal yang mereka jalani dalam keseharian. Salah satunya kebiasaan salat berjamaah, mengaji bersama, dan banyak hal positif lain.

Indra Khafi, kapten Bhayangkara Surabaya United, punya pesaing dalam urusan status kapten. (Bola.com/Fahrizal Arnas)

Pengakuan lainnya dilontarkan Hari, Hargianto, dan Fathcu. Ketiganya menaruh respek tinggi pada pemain kenyang pengalaman ini karena sikap, perilaku, dan kebiasaan Rudy yang baik atau sesuai dengan yang diucapkan.

"Dia banyak memberikan arahan pada kami yang junior ini," ujar Fatchu, pemain Bhayangkara SU jebolan Timnas U-19 era Indra Sjafri.

"Cak Rudy pembimbing yang baik. Dia memberikan contoh pada kami dengan usianya yang sudah kepala tiga, kondisi fisiknya tetap terjaga dan masih produktif. Dia menjadi teladan bagi kami.Yang menyenangkan, Cak Rudy pribadinya sangat humoris," tambah Hargianto, rekan setim Fatchu di Timnas U-19 era Indra Sjafri, yang diamini Hari.

Mereka merasa beruntung berada di kamar yang dihuni dua kapten Karena keduanya memiliki kelebihan masing-masing. Di mata rekan sekamarnya, Indra Kahfi juga tidak kalah berpengaruh. "Bang Indra itu sosok yang baik. Sama dengan Cak Rudy. Pembawaan Bang Indra lebih kalem, tapi tegas," kata Hargianto.

 

 

 

 

 

Video Populer

Foto Populer