Sukses


ISC B: Lepaskan Beban, Persis Nikmati Kesegaran Umbul Ponggok

Bola.com, Solo - Menghilangkan beban berat di pundak benar-benar dilakukan skuat Persis Solo. Tim berjulukan Laskar Sambernyawa itu harus berjuang ekstra keras plus berharap keajaiban untuk lolos ke babak 16 besar Indonesian Soccer Champhionship (ISC) B 2016 karena terdampar di papan bawah Grup 3.

Mereka juga akan menghadapi lawan berat, Persika Karawang, di Stadion Manahan, Minggu (31/7/2017). Tidak ingin pemain semakin terbebani, pelatih Widyantoro mengubah program latihan pagi. Jika biasanya, Bayu Andra dkk. berlatih di Stadion Sriwedari, Kamis (28/7/2016) mereka refreshing di Kolam Pemandian bernama Umbul Ponggok.

Lokasi wisata air populer di Jateng itu terletak di Desa Ponggok, Kecamatan Polanharjo, Klaten, atau sekitar satu jam perjalanan dari Kota Solo. Para pemain berangkat ke lokasi wisata menggunakan lima mobil dari Mes Balai Persis, Banjarsari, Solo.

"Ada program latihan yang saya ubah agar pikiran anak-anak lebih segar. Mudah-mudahan acara seperti ini membuat beban berat pemain berkurang," kata pelatih Widyantoro kepada Bola.com.

Hampir seluruh pemain tim Kota Bengawan ikut dalam agenda itu. Mereka telah terlihat semringah menceburkan diri ke pemandian serta menikmati keindahan umbul berukuran 45 meter X 75 meter tersebut.

Selain air jernih, para pemain memanfaatkan momen itu untuk snorkeling mengingat di dalam kolam terdapat sejumlah properti unik seperti motor vespa, meja dan kursi, hingga penjara.

Nahkoda tim yang akrab disapa Wiwid itu menjelaskan selain berenang juga diadakan diskusi. Hal itu dilakukan agar sesuatu hal yang mengganjal di benak pemain bisa dicurahkan untuk dicarikan solusi.

"Alhamdulillah, pemain senang dan menikmati acara ini. Kami juga memberikan motivasi kepada mereka bahwa Persis bisa meraih kemenangan. Mudah-mudahan semangat pemain kembali terpompa," tutur pelatih asal Magelang itu.

Sementara, gelandang bertahan Catur Pamungkas kagum dengan keindahan alam di Umbul Ponggok, yang belakangan ngetren di kalangan traveler itu.

Selain kejernian airnya, adanya fasilitas menyelam juga jadi daya tarik tersendiri bagi mantan pemain Arema Indonesia itu. "Airnya segar dan dingin. Semua pemain dalam suasana yang cukup bagus. Mudah-mudahan bisa meraih kemenangan melawan Persika," ungkap Catur.

Saat ini Persis tengah berjuang lolos ke babak 16 besar ISC B 2016. Hanya mengoleksi tujuh angka, tim kebanggaan suporter Pasoepati itu butuh keajaiban. Kemenangan atas Persika wajib diraih jika tidak ingin tiket ke babak selanjutnya benar-benar hilang.

 

 

 

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer