Sukses


Uji Coba Timnas U-19 Vs Filipina Pindah ke Stadion Maguwoharjo

Bola.com, Sleman - Laga uji coba Timnas Indonesia U-19 menjamu Filipina U-19 mengalami perubahan. Semula, duel internasional itu digelar di Stadion Manahan, Solo, Jumat (19/8/2016). Namun Panpel Solo mendapat surat dari PSSI terkait perubahan itu.

Dalam salinan surat nomor 528/UDN/266/VII-2016 yang diberikan panpel Solo kepada Bola.com dikirim oleh Sekjen PSSI, Azwan Karim. Surat itu berisi perubahan sehubungan dengan surat PSSI nomor: 524/UDN/262/VII-2016 tertanggal 12 Agustus 2016, perihal permohonan izin kegiatan pertandingan uji coba Timnas U-19.

"Dengan ini kami sampaikan permohonan maaf bahwa pertandingan ujicoba yang sedianya digelar di Stadion Manahan berubah menjadi di Stadion Maguwoharjo, Sleman," demikian isi surat PSSI.

Ketua Askot PSSI Solo tak mengetahui secara pasti alasan perubahan itu. Meski demikian pihaknya tak mempermasalahkan perubahan itu meski panpel Solo telah mengurus perizinan.

"Mungkin PSSI punya pertimbangan lain. Kami segera mencabut proses perizinan di pihak kepolisian," ungkap Paulus kepada Bola.com di Stadion Manahan, Senin (15/8/2016).

Timnas U-19 proyeksi Piala AFF U-19 di Vietnam, 11-24 September 2016, saat ini sedang menjalani pemusatan latihan di Stadion Universitas Negeri Yogyakarta (UNY).

Di bawah komando pelatih Eduard Tjong, mereka ditempa program peningkatan fisik dan pematangan taktik di Kota Gudeg. Sementara Timnas Senior masih menjalani proses seleksi pemain di bawah arahan pelatih Alfred Riedl.

Sementara, untuk Timnas Senior rencananya melawan Myanmar dan Malaysia di Stadion Manahan, 3 dan 6 September. Namun Paulus menegaskan rencana itu baru dalam komunikasi lisan. "Kami menunggu surat resmi dulu," tegas dia.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer