Bola.com, Jakarta - Setelah membuka pendaftaran bakal calon untuk beberapa posisi, yakni ketua umum, wakil ketua umum, serta anggota Komite Eksekutif PSSI, Komite Pemilihan PSSI yang diketuai Agum Gumelar resmi merilis nama-nama yang masuk daftar calon.
Nama-nama itu dipastikan sudah melalui tahapan verifikasi yang dilakukan Komite Pemilihan mulai 5-10 September ini. Sebelumnya, pendaftaran bakal calon dibuka sejak 22 Agustus hingga 5 September 2016.
Seusai menggelar rapat terakhir verifikasi pada Sabtu (10/9/2016) di Jakarta, Agum Gumelar menyampaikan bila ada delapan nama yang muncul sebagai calon sementara Ketua Umum PSSI. Kemudian ada sebanyak 17 kandidat yang akan bersaing sebagai wakil ketua umum PSSI.
Advertisement
Baca Juga
Yang terbanyak ada di posisi anggota Komite Eksekutif PSSI. Untuk jabatan ini, Komite Pemilihan PSSI sesuai hasil verifikasi meloloskan 58 nama.
Salah satu hal yang jadi sorotan sesuai keputusan ini adanya tidak ada namanya Menpora Imam Nahrawi dalam daftar calon ketua umum PSSI. Padahal, menteri 43 tahun itu sempat muncul sebagai bakal calon pengganti La Nyalla Mattalitti di kursi ketum PSSI.
Agum Gumelar mengungkapkan para bakal calon yang tidak lolos dari verifikasi komite yang dipimpinnya itu, berhak mengajukan banding ke Komite Banding Pemilihan PSSI mulai 12-16 September 2016.
Selanjutnya, pada 17-18 September dilakukan sidang Komite Banding Pemilihan sebelum pada 19 September diumumkan daftar calon tetap.
Para calon diberikan kesempatan untuk berkampanye mulai 19 September hingga 17 Oktober 2016. Kongres Pemilihan Biasa PSSI digelar di Makassar pada 17 Oktober 2016. (Gregorius Aryodamar Pranandito)
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Daftar lengkap para calon yang lolos verifikasi
Berikut ini daftar lengkap calon ketua umum PSSI, wakil ketua umum PSSI, dan Komite Eksekutif PSSI sesuai hasil verifikasi Komite Pemilihan PSSI:
Calon ketua umum PSSI
Benhard Limbong, Djohar Arifin Husin, Eddy Rumpoko, Tonny Apriliani, Edy Rahmayadi, Moeldoko, Erwin Aksa, Kurniawan Dwi Yulianto
Calon wakil ketua umum PSSI
Juni Ardianto Rachman, Hadiyandra, Yesayas Oktavianus, Sihar PH Sitorus, Dodi Reza, Alex Noerdin, Gatot Hariyo Sutejo, Llano MahardikaS, Iwan Budianto, Joko Driyono, Hinca IP Pandjaitan, Subardi, Erwin Dwi Budiawan, Andi Rukmana Karumpa, Eddy Rumpoko, Tonny Apriliani, Erwin Aksa, Kurniawan Dwi Yulianto
Calon anggota Komite Eksekutif PSSI
M.A. Fatih Chabanto, Sihar PH Sitorus, Robertho Rouw, Jackson Andre William Kumaat, Pieter Tanuri, Kadir Halid, Johar Lin Eng, Fery Djemy, Adang Gunawan, R.Bambang Pramukantoro, H. Hidayat, Papat Yunisal, Moh Sjahrullah Habibie, Condro Kirono, Gede Widiade, Ari Dewanto Sutedi, H. Agustiar Sabran, Umuh Muchtar, David Sulaksmono, Djamal Aziz, Budi Setiawan, Eddy Rumpoko, Tonny Apriliani, Juni Ardianto Rachman, Dodi Reza, Alex Noerdin, Gatot Hariyo Sutejo, Llano Mahardika S., Iwan Budianto, Hinca IP Pandjaitan, Subardi, Erwin Dwi Budiawan, Andi Rukmana Karumpa, Kurniawan Dwi Yulianto, Esti Puji Lestari, Verry Mulyadi, Dirk Soplanit, Refrizal, A.S. Sukawijaya/Yoyok Sukawi, H. Marzuki, Diza Rasyid Ali, Husni Hasibuan, Yunus Nusi, Hasani Abdulgani, Eva Dwiana, Bob Hippy, M. Iqbal Ruray, Pinky Hidayati, Muddai Madang, Mahfudin Nigara, Sophan Lamara, Dede Sulaeman, Duddy S. Sutandi, Vivin Cahyani, Gusti Randa, Sabarudin Labamba, Hadiyandra, Benhard Limbong
Advertisement