Sukses


Dapat 2 Penalti, Timnas U-19 Ungguli Thailand 2-1

Bola.com, Hanoi - Timnas Indonesia U-19 untuk sementara unggul atas Thailand dalam laga lanjutan babak penyisihan Grup B Piala AFF U-19 2016 di Stadion Hang Day, Hanoi, Vietnam, Rabu (14/9/2016). Dua gol skuat Garuda Muda lahir dari titik penalti yang dieksekusi Muhammad Dimas Drajad. 

Indonesia tak banyak melakukan perubahan susunan pemain. Pada laga kali ini, hanya nama Satria Tama yang tak masuk daftar susunan pemain. Sementara, Muhammad Riyandi kembali diturunkan dilapisi Awan Setho Rahardjo.

Pertandingan berlangsung di bawah guyuran hujan sehingga lapangan tergenang air di beberapa titik. Kondisi ini membuat Thailand tak mampu berbuat banyak. Serangan Thailand berhenti di lini tengah dan tendangan mereka belum menemui sasaran.

Timnas U-19 lebih mahir bermain di lapangan yang becek. Pada menit 12, Indonesia mampu mengurung pertahanan Thailand dan menciptakan peluang emas lewat titik penalti setelah pemain belakang Thailand melakukan handsball

Dimas Drajad yang ditunjuk sebagai algojo sukses menggoyang gawang Thailand. Bola hasil tendangannya tak mampu diantisipasi Chakorn Philakhiang. 1-0 untuk Indonesia.

Hanya berselang dua menit, pemain Thailand kembali melakukan pelanggaran di kotak penalti. Dimas Drajad kembali sukses menjadi algojo dan membuat Indonesia unggul 2-0. Thailand menyamakan kedudukan pada menit 38 melalui tendangan Sorawit Panthong dari sisi kanan. Kedudukan 2-1 bertahan hingga babak pertama usai.

Susunan pemain:

Indonesia U-19: Muhammad Riyandi, Arizky Wahyu Satriya, Bagas Adi Nugroho, Asnawi Mangkualam Bahar, Pandi Ahmad Lestaluhu, Hanif Sjahbandi, Edo Febriansyah, Satria Wardana, Dimas Drajad, Sandi Pratama, Saddil Ramdani.

Thailand U-19: Chakorn Philakhiang, Arthit Ulafula, Jakkapong, Sorawit Panthong, Chotipat Poomkaew, Worachit, Sansern, Supachi Chaided, Suksan Mungpao, Nanthawat.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer