Bola.com, Sleman - Timnas Indonesia menjamu Vietnam pada uji coba kedua jelang Piala AFF 2016 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Minggu (9/10/2016).
Tampil dengan starting eleven hampir sama seperti saat melawan Malaysia (6/9/2016) di Stadion Manahan, Solo, hanya Dedi Kusnandar yang menjalani debut di timnas senior menggantikan Bayu Pradana yang dalam kondisi tidak fit, hasilnya cukup berbeda.
Le Van Thang membuka pundi-pundi gol Vietnam saat pertandingan baru berjalan empat menit. Satu menit pertama, kedua kesebelasan masih terlihat melakukan penjajakan. Namun, tak lama berselang, tekanan yang digalang Vietnam mengejutkan barisan pertahanan Indonesia.
Gagal dalam percobaan pertama, bola muntahan yang kembali ke lapangan tengah disambar dengan tendangan keras jarak jauh Le Van Thang. Tembakan keras itu menjebol sisi kiri gawang Andritany Ardhiyasa. Skor berubah 0-1 untuk Vietnam sekaligus jadi shock teraphy untuk Tim Garuda.
Advertisement
Baca Juga
Tiga menit selepas gol itu, Indonesia berupaya membalas lewat aksi Boaz Solossa dan Zulham Zamrun. Indonesia sebenarnya punya peluang menyamakan skor bila akselarasi yang dilakukan Zulham di kotak penalti dan berujung dijatuhkannya pemain sayap Persib Bandung oleh kiper Tran Nguyen Manh itu dianggap pelanggaran wasit. Namun, wasit memutuskan lain.
Vietnam kembali melakukan serangan balik dan salah satu pemain terpaksa dijatuhkan. Bermula dari set pieces, salah satu pemain yang berdiri di sisi kanan pertahanan Indonesia mengirim umpan kepada Vu Minh Tuan yang berdiri bebas tanpa kawalan di sisi kiri gawang Andritany Ardhiyasa.
Tanpa ampun, Minh Tuan menceploskan bola itu dengan mudah. Gawang Indonesia pun jebol lagi untuk kedua kalinya pada menit ke-12.
Tertinggal dua gol, Indonesia mencoba bangkit dan melakukan percobaan serangan. Kurang dari dua menit, durasi menit ke-27 hingga ke-28, Tim Merah-Putih akhirnya mampu membalas gol lawan, juga dengan dua gol.
Gol pertama Indonesia datang dari tendangan bebas cantik Zulham Zamrun dari luar kotak penalti setelah kapten Boaz Solossa dijatuhkan pemain lawan. Gol tendangan bebas ciamik itu tercipta pada menit ke-27.
Gol kedua Indonesia tercipta tidak kalah kalah cantik dari gol pertama. Berawal dari tusukan Andik Vermansah di sisi kiri penalti Vietnam, pemain sayap Selangor FA itu mengirim umpan ke Zulham Zamrun yang berdiri di tengah.
Alih-alih menembak bola itu, Zulham mengirim bola ke Irfan Bachdim yang mengecoh dan lolos dari jebakan offside. Irfan pun menjebol gawang Tran Nguyen Manh untuk menyamakan skor jadi 2-2 pada menit ke-28.
Selepas itu, kendali permainan lebih sering dikuasai Indonesia dengan sesekali Timnas Vietnam melakukan serangan balik berbahaya karena kecepatan dan kejelian mereka menempatkan diri. Namun, skor 2-2 tidak berubah hingga turun minum.