Bola.com, Shah Alam - Kendati memiliki defisit satu gol kandang atas Terengganu FC II (T-Team), Selangor FA diprediksi tidak akan mudah mempertahankan keunggulan itu dan menyabet tiket ke final Piala Malaysia 2016 saat bertandang ke markas T-Team di Kuala Terengganu, Sabtu (15/10/2016).
Pasalnya, seperti dilansir di Harian Metro, Rabu (12/10/2016), klub Andik Vermansah itu kemungkinan tidak diperkuat dua pemain utama, yakni Nazmi Faiz dan Mauro Olivi.
Hanya, berbeda dengan Mauro Olivi yang dipastikan absen karena dalam pemulihan cedera, kans memainkan Nazmi Faiz masih terbuka.
"Fazmi cedera di bagian kepala saat pertandingan leg pertama lalu (1/10/2016). Peluangnya dimainkan 70-30, tapi saya tetap menyiapkan penggantinya sebagai antisipasi," ujar K. Gunalan, pelatih Selangor.
Pelatih yang menggantikan posisi Zainal Abidin Hassan itu cukup lega karena lima pemainnya yang bergabung dalam timnas Malaysia saat beruji coba melawan Singapura (7/10/2016) dan Agfhanistan (11/10/2016) kembali tanpa ada yang mengalami cedera.
Termasuk Andik Vermansah yang memperkuat Timnas Indonesia kala ditantang Vietnam dalam uji coba di Stadion Maguwoharjo, Sleman (9/10/2016).
Gunalan sempat cemas para pemainnya yang berada di timnas bakal terkena cedera. Namun, saat Malaysia beruji coba melawan Singapura, hanya tiga pemain Selangor yang diturunkan pelatih Ong Kim Swee sebagai starter, dan dua pemain saat menjamu Afghanistan.
Advertisement
Baca Juga
Seluruh pemain yang membela timnas disebut Gunalan sudah kembali bergabung ke klub pada Rabu (12/10/2016) dan Kamis (13/10/2016) untuk selanjutnya mengikuti persiapan jelang leg kedua melawan T-Team.
"Kami menghadapi pertandingan penting karena kami hanya datang ke sana hanya bermodal kemenangan 2-1. Jadi, kami tak boleh bertahan, sebaliknya bermain menyerang seperti yang kami perlihatkan pada pertemuan pertama," ucap Gunalan.
"Kali ini kami tidak akan menunggu lama. 20 menit awal sangat krusial. Kami punya keunggulan satu gol dan mereka pasti akan menekan kami. Jadi, kami harus kuat secara fisik dan mental untuk menghadapi tantangan ini," imbuhnya di The Star, Kamis (13/10/2016).
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Pengamanan ketat
Penyerang Selangor, Ahmad Hazwan Bakri, menuturkan ia dan rekan-rekannya harus berhati-hati dengan fokus selama 90 menit pertandingan.
"Kami tahu tak boleh terlalu bermain terbuka karena mereka pasti sudah bersiap dan tak mudah melawan T-Team di kandang mereka," kata Bakri kepada Harian Metro, Kamis (13/10/2016).
Di sisi lain, pertemuan T-Team kontra Selangor FA di Stadion Ismail Nasiruddin Shah, Kuala Terengganu, bakal dijaga ketat aparat kepolisian setempat. Lebih dari 500 personel keamanan disiagakan di dalam dan luar stadion untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.
Bahkan, dikabarkan, stadion yang berkapasitas 12 ribu penonton itu hanya akan diisi sebanyak 10 ribu orang agar pertandingan tetap berjalan tertib dan kondusif. 2.000 tiket di antaranya akan diberikan untuk fans Selangor.
Sebagai solusi bagi penonton yang tidak kebagian tiket, T-Team dalam akun Facebook resmi klub mengungkapkan akan menyediakan dua layar lebar di halaman stadion.
Meski pertandingan diprediksi bakal panas karena tuan rumah ingin menyegel tiket ke final pertama kalinya dalam beberapa tahun terakhir dan Selangor ingin lolos ke final untuk mempertahankan gelar juara yang diraihnya pada tahun lalu, tuan rumah justru mengajak fans lawan datang berbondong-bondong ke Kuala Terengganu.
"Sambil nonton bola sambil melancong," begitu ajakan T-Team dalam rangka promosi objek wisata yang ada di Kuala Terengganu dalam rangka Visit Terengganu.
Advertisement