Sukses


Pemain Borneo FC Dapat Bonus Piknik di Pulau Eksotis

Bola.com, Makassar - Skuat Pusamania Boreno FC memutuskan untuk tidak kembali ke Samarinda setelah menjalani laga melawan Persija Jakarta, Minggu (31/10/2016) di Stadion Manahan, Solo. Dalam perjalanan menuju Jayapura, para pemain diberi waktu untuk piknik di pulau Samalona, Sulawesi Selatan.

Tim Pesut Etam langsung terbang menuju Makassar dan melanjutkan perjalanan ke Jayapura, untuk persiapan menghadapi Persipura dalam lanjutan Torabika Soccer Championship presented by IM3 Ooredoo di Stadion Mandala, Jayapura, Sabtu (05/11/2016).

Manajemen memutuskan tim langsung ke Jayapura untuk menjaga kebugaran pemain. Manajemen menilai, meski Pusamania Borneo FC mendapat modal bagus usai mengalahkan Persija, Persipura bukanlah tim yang mudah dikalahkan di kandang.

Namun, para pemain Pusamania Borneo FC harus menyiapkan fisik dan mental karena lawannya kali ini bukanlah tim sembarangan.

"Setelah dari Solo, kami menang 2-0 dari persija, tadi pagi jam 05.30 WIB kami berangkat ke Makassar. Nah, di Makassar tidak langsung ke Jayapura. Mungkin kami empat hari di Makassar sekaligus untuk melakukan persiapan untuk pertandingan melawan Persipura nanti. Jadi, tim tidak pulang dulu ke Samarinda," kata Media Officer Pusamania Borneo FC, Abe Hedly Sundana dalam keterangan pers yang diterima Bola.com, Senin (31/10/2016).

Menurut Abe, acara piknik ke Samalona merupakan bonus buat Diego Michiels dkk. Manajemen berharap pemain bisa relaks dan tidag tegang saat bertanding di Jayapura. Pulau Samalona ditempuh dengan perjalanan 30 menit dari dermaga Kota Makassar dengan menggunakan perahu motor.

Namun, untuk hari ini Abe mengaskan tidak aktivitas latihan meskipun tim sampai di Makassar sekitar pukul 12.00 WITA. 

"Untuk hari ini tim istirahat. Tapi ada agenda lain yakni ke Pulau Samalona untuk menghilangkan penat. Ini untuk penyegaran pemain setelah pertandingan ketat kemarin melawan Persija," kata Abe mengakhiri pembicaraan.

Tiga poin yang dibawa dari markas Persija Jakarta membuat pemain Pusamania Borneo FC semakin termotivasi jelang melawan Persipura. Pada putaran pertama, mereka kalah 0-3 di Samarinda. 

 

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer