Bola.com, Jakarta - Timnas Indonesia akan memulai persiapan untuk menjalani leg pertama semifinal Piala AFF 2016 dengan sesi latihan di Stadion Pakansari, Cibinong, pada Selasa (29/11/2016) sore. Timnas Indonesia akan menghadapi Vietnam di leg pertama semifinal Piala AFF 2016 di stadion yang sama pada Sabtu (3/12/2016).
Setelah kembali dari Filipina pada Sabtu (26/11/2016) seusai menjalani babak penyisihan grup Piala AFF 2016, para pemain Timnas Indonesia mendapatkan libur dan mayoritas dimanfaatkan untuk pulang ke rumah masing-masing. Skuat Garuda kembali berkumpul dan memulai latihan pada Selasa (29/11/2016).
"Selasa (29/11/2016) kami sudah masuk hotel dan kembali menjalani aktivitas latihan. Di waktu yang tersisa kami akan memperbaiki sejumlah kelemahan yang terjadi di babak penyisihan," ungkap Wolfgang Pikal, asisten pelatih Timnas Indonesia saat dihubungi Bola.com pada Senin (28/11/2016) malam.
Advertisement
Baca Juga
Tim Garuda akan menjalani semifinal Piala AFF pada 3 dan 7 Desember 2016 setelah di pertandingan terakhir penyisihan Grup A berhasil meraih kemenangan 2-1 atas Singapura. Kemenangan itu membuat tim asuhan Alfred Riedl itu berhasil lolos sebagai runner-up Grup A Piala AFF 2016.
Timnas Indonesia akan lebih dulu menjadi tim tuan rumah dan akan menjamu Vietnam, yang merupakan juara Grup B Piala AFF 2016, pada Sabtu (3/12/2016).
Stadion Pakansari akhirnya dipilih menjadi stadion pelaksanaan semifinal Piala AFF 2016 setelah AFF melakukan inspeksi lapangan pada Senin (28/11/2016) pagi. Sementara pada pertandingan leg kedua, Timnas Indonesia akan bermain di Stadion My Dinh, Hanoi, yang jadi kandang timnas Vietnam.