Sukses


Masyarakat Sulit Beli Tiket Semifinal, Menpora Sentil PSSI

Bola.com, Jakarta - Sulitnya suporter Timnas Indonesia memesan tiket pertandingan timnas kesayangan yang akan menjamu Vietnam di semifinal Piala AFF 2016, Sabtu (3/11/2016), di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, didengar Menpora Imam Nahrawi.

Tidak hanya menerima keluh-kesah pada suporter, Menpora Imam Nahrawi bahkan masuk barisan suporter yang merasakan kekecewaan karena gagal memesan tiket pertandingan penting itu. Menpora 43 tahun itu lantas meluapkan kekecewaan melalui akun twitter personalnya pada Rabu (30/11/2016) sore.

"Tab mention saya ramai sekali sore ini soal kesulitan beli tiket Piala AFF. Saya coba sendiri, ternyata memang susah ya," Begitu kata Menpora di awal Twitter-nya.

Setelah merasakan sendiri susahnya masuk situs kiostix.com, Menpora Imam Nahrawi meminta pada PSSI untuk tidak memandang remeh persoalan tiket ini. Ia menegaskan bila PSSI harus punya prinsip untuk memudahkan masyarakat, khususnya suporter Timnas Indonesia, untuk mendapatkan akses pemesanan dan pembelian tiket. 

"Kesulitan-kesulitan seperti yang terjadi pada Piala AFF 2010, SEA Games 2011 sampai Piala AFF U-19 2014 seharusnya tidak terulang kembali," ujarnya.

Menpora Imam Nahrawi juga mengingatkan PSSI agar tidak ada oknum yang bermain dalam distribusi tiket semifinal Indonesia versus Vietnam. "Jangan sampai ada masyarakat yang bersusah-payah mencari tiket, malah ada oknum yang menjual dari belakang," kecamnya.

Tidak lupa, Menpora asal Bangkalan, Madura ini menyentil soal harga tiket. "Harga yang sepatutnya (yang) wajar. Ini peristiwa kebangsaan. Timnas yang mewakili Indonesia, bukan ajang komersial. Jadi penting sekali untuk tidak semata mengejar laba, melainkan juga memperhatikan akses publik," sentilnya. 

Di ujung pernyataannya, Menpora Imam Nahrawi mendoakan agar Timnas Indonesia bisa masuk final Piala AFF 2016. Dan bila masuk final, ia kembali berpesan agar manajemen tiket pertandingan bisa lebih baik.

Sebagai catatan, tiket pertandingan Timnas Indonesia vs Vietnam hanya dijual sebanyak 27 ribu lembar yang terbagi dalam tiga kategori. Seluruh pembelian hanya bisa dilakukan secara online melalui kiostix.com dan setelah itu calon penonton bisa mendapatkan tiket asli dengan melakukan penukaran di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta.

Sebenarnya tiket untuk laga Timnas Indonesia ini dicetak sebanyak 30 ribu lembar, tetapi 3.000 tiket sudah diblok PSSI untuk mengakomodasi sponsor, tamu undangan. Terakhir, kubu Vietnam meminta jatah sekitar 300-400 tiket untuk suporter mereka.

 

Video Populer

Foto Populer