Bola.com, Bangkok - Rombongan Timnas Indonesia sudah tiba di Indonesia pada Kamis (8/12/2016) petang setelah melakukan perjalanan dari Hanoi, Vietnam. Namun, sebelum mendarat di Bandara Soekarno-Hatta, Banten, Timnas Indonesia sempat transit sekitar dua jam di Bandara Bandara Suvarnabhumi, Bangkok
Mayoritas pemain Timnas Indonesia memanfaatkan waktu luang di masa transit itu dengan berbelanja.
Para pemain Tim Garuda menyebar ke beberapa toko yang berada di dalam bandara setelah selesai mengikuti proses pengecekan barang. Beberapa pemain seperti Boaz Solossa, Rudolof Yanto Basna, Rizky Pora hingga Lerby Eliandry tampak asyik mencoba headset di salah satu toko elektronik.
Di sudut lain dari toko yang sama, dua pemain Timnas Indonesia, yakni Andritany Ardhiyasa dan Bayu Gatra memilih melihat-lihat kamera Go-Pro. Keduanya coba membandingkan harga Go-Pro di Thailand dan Indonesia.
Advertisement
Baca Juga
Setelah lama melihat-lihat dan mencoba, Boaz, Yanto Basna, dan Lerby akhirnya membeli headset dan langsung memakainya sebelum menuju pesawat Thai Airways yang akan membawa mereka pulang ke Indonesia.
"Kualitas suaranya bagus. Harganya juga yang saya tahu lebih terjangkau jika dibandingkan di Indonesia," kata Lerby kepada Bola.com sambil tersenyum.
Berbeda dengan beberapa rekannya, empat pemain Timnas Indonesia lainnya, yakni Evan Dimas Darmono, Abdul Rahman, Hansamu Yama, dan Andik Vermansah justru berburu makanan halal.
Keempatnya menyempatkan waktu mampir di salah satu toko yang menjual makanan halal untuk mengisi perut sebelum melanjutkan perjalanan.
Pilar Timnas Indonesia lainnya, Bayu Pradana, memilih untuk tidak ikut berbelanja seperti beberapa rekan setimnya. "Kalau saya memang belum ada yang mau dibeli, Mas. Mungkin lain waktu saja," katanya kepada Bola.com.
Timnas Indonesia baru saja memastikan lolos ke final Piala AFF 2016. Kepastian itu didapat setelah menyingkirkan Vietnam dengan keunggulan agregat 4-3 usai menahan Vietnam 2-2 di Stadion My Dinh, Hanoi, Rabu (7/12/2016).
Tidak heran wajah-wajah pemain Timnas Indonesia terlihat semringah. Waktu transit pun digunakan untuk sekadar refreshing karena setelah tiba kembali di Tanah Air, mereka tidak memiliki waktu bersantai karena harus kembali masuk pemusatan latihan untuk persiapan laga final.