Sukses


Lini Depan Timnas Indonesia di Mata Striker Legendaris Persebaya

Bola.com, Surabaya - Sebanyak dua gol disarangkan lini depan Timnas Indonesia ke gawang Vietnam dalam leg kedua semifinal Piala AFF 2016, Rabu (7/12/2016). Untuk kelima kalinya, Indonesia secara stabil mencetak dua gol dalam sebuah pertandingan. Total, sudah 10 gol mereka lesakkan selama Piala AFF 2016.

Mantan penyerang Persebaya dan timnas, Yusuf Ekodono mengapresiasi penampilan lini depan Tim Garuda. Menurut Yusuf, lini depan Indonesia selalu memiliki solusi menembus pertahanan lawan. Bahkan saat bertemu lawan yang memiliki pertahanan kuat macam Thailand, Singapura, dan terakhir Vietnam.

Baginya, kegarangan serta ketajaman Timnas Indonesia patut mendapat apresiasi. Pasalnya, butuh kemampuan lebih untuk membongkar sekaligus mencetak gol ke gawang tim-tim yang memiliki pertahanan kukuh.

Lebih khusus, ia mengapresiasi kinerja Boaz Solossa. Di mata Yusuf, striker Persipura ini sangat sulit dimatikan. Kendati sudah dijaga ketat, Boaz masih bisa memberikan kontribusi penting di setiap pertandingan.

“Kalau pun tidak mencetak gol, Boaz masih bisa memberikan assist. Jika assist tidak bisa, ia menciptakan situasi yang menguntungkan Indonesia. Pemain ini tidak ada matinya,” katanya.

Namun ia tak menafikkan peran pemain lain. Ia menyebut, kedua sayap (Rizky Ripora di kiri) dan Andik Vermansah di kanan), serta gelandang serang Timnas Indonesia, Stefano Lilipaly tak kalah bagus dalam membantu serangan.

Tanpa mereka, Boaz tak akan bisa berbuat apa-apa. Dukungan maksimal mereka pula yang membuat Indonesia selalu menemukan cara untuk membobol gawang lawan.

“Mereka pemain-pemain kreatif dengan kualitas yang mumpuni. Akselerasi serta umpan-umpan terukur mereka bergantian memanjakan pemain lain, sehingga Timnas terus tampil produktif,” katanya.

Namun tim Merah Putih harus memikirkan cara lain untuk tetap tampil garang di partai final. Sebab Thailand yang akan menjadi lawan mereka di dua partai puncak, leg pertama dan kedua, diyakini Yusuf lebih berat. Thailand bakal mematikan semua potensi yang bisa membahayakan gawang mereka.

“Harus ada cara yang berbeda untuk membongkar pertahanan Thailand. Lini tengah Timnas Indonesia musti memberikan umpan-umpan bagus untuk kedua sayap, baik dengan umpan-umpan pendek maupun long passing diagonal. Atau cara lain, yang saya yakini Alfred Riedl lebih tahu soal itu,” ujar Yusuf.

 

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer