Sukses


Cong Vinh - Thanh Luong Pensiun dari Timnas Vietnam

Bola.com, Jakarta - Le Cong Vinh dan Pham Thanh Luong memutuskan pensiun dari Timnas Vietnam. Keputusan itu diambil keduanya setelah The Golden Star disingkirkan Timnas Indonesia dengan agregat 3-4 pada babak semifinal Piala AFF 2016.

Cong Vinh dan Thanh Luong mengumumkan pengunduran diri mereka seusai pertandingan leg kedua semifinal Piala AFF 2016, 7 Desember 2016. Sambil berurai air mata, keduanya mengumumkan mundur dari timnas kepada rekan-rekan setim dan pelatih, Nguyen Huu Thuang di ruang ganti pemain.

Berbeda dengan Thanh Luong, Cong Vinh memang sudah mengutarakan niatnya untuk pensiun dari timnas sebelum berlangsungnya Piala AFF 2016. Saat diwawancarai Bola.com, striker berusia 30 tahun ini juga mengutarakan niatnya tersebut dan bertekad membawa Timnas Vietnam meraih gelar juara sebagai kado perpisahan.

Sayangnya, ambisinya itu tidak tercapai karena langkah anak asuh Huu Thang dihentikan Timnas Indonesia. "Saya secara resmi mengucapkan perpisahan dengna Timnas untuk fokus ke klub. Terima kasih untuk semuanya," kata Cong Vinh yang mengakhiri kebersamaan selama 12 tahun di Timnas Vietnam.

Sementara itu, keputusan Thanh Luong membuat rekan-rekan setimnya terkejut. Maklum, usia pemain sayap Hanoi T&T itu masih 28 tahun. Selain itu, tenaga deputi Cong Vinh masih diperlukan oleh Timnas Vietnam.

Salah satu pemain Timnas Vietnam, Dinh Thanh Trung pun berharap Thanh Luong bisa memikirkan kembali keputusannya untuk pensiun dari Timnas Vietnam usai tersingkir dari Piala AFF 2016.

"Tenaga Thang Luong masih dibutuhkan dan masih bisa memberikan banyak kontribusi buat tim. Tetaplah bertarung sampai negara tidak lagi membutuhkan tenagamu. Semoga kamu memikirkan kembali keputusan yang sudah dibuat," tulis Thanh Trung.

 

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer