Bola.com, Cibinong - Duel Timnas Indonesia melawan Thailand dalam leg pertama final Piala AFF 2016, Rabu (14/12/2016) di Stadion Pakansari, Cibinong, berjalan seru.
Indonesia tertinggal lebih dulu pada menit 33 melalui gol Teerasil Dangda. Indonesia tampil tertekan pada babak pertama meski Thailand juga belum bermain terlalu ofensif.
Tertinggal 0-1, Timnas Indonesia perlahan bangkit. Gol Rizky Ripora pada menit 64 membuat permainan Indonesia meningkat. Tak berselang lama, Hansamu Yama membobol gawang Kawin Thamsatchanan.
Advertisement
Baca Juga
Timnas Indonesia bermain lebih baik dan mampu keluar dari tekanan. Serangan balik yang diterapkan anak asuh Alfred Riedl mampu membuat lini belakang Thailand kerepotan.
Alfred Riedl mengubah strategi yang cukup aneh dengan memasukkan Lerby Eliandry menggantikan Beny Wahyudi yang mengalami cedera di kepala. Sementara, Ferdinand Sinaga masuk menggantikan Boaz Solossa.
Duel menjelang babak kedua berakhir berjalan seru dan mendebarkan. Kedua tim saling berbalas serangan. Indonesia hampir unggul lagi setelah serangan balik cepat dari Ferdinand Sinaga. Sayang, bola diamankan dengan sigap oleh Kawin. Bola rebound kemudian disundul Lerby Eliandry, tetapi Kawin lagi-lagi mampu mengamankan bola.
Hingga laga berakhir, kedudukan 2-1 untuk Timnas Indonesia atas Thailand tetap bertahan. Duel leg kedua digelar di Stadion Rajamanggala, Bangkok (14/12/2016). Indonesia mencetak sejarah, menjadi satu-satunya tim yang mengalahkan Thailand di Piala AFF 2016.