Bola.com, Jakarta - Persija Jakarta tidak akan memakai jasa, Muhammad Zein Alhadad musim depan. Sebagai gantinya, tim ibukota akan mendatangkan pelatih asing asal Brasil untuk mengarsiteki Persija pada kompetisi musim depan.
Kontrak Mamak, sapaan akrab Zein Alhadad, memang hanya berlangsung hingga turnamen Torabika Soccer Championship 2016 presented by IM3 Ooredoo berakhir. Mamak membawa Persija di peringkat ke-14 klasemen akhir.
Advertisement
Baca Juga
Pencapaian musim ini terbilang mengecewakan untuk tim sekelas Persija. Apalagi, hingga akhir musim produktivitas Persija juga mengecewakan karena hanya mampu mencetak 25 gol alias tim yang paling buruk produktivitasnya dibandingkan 17 klub peserta TSC 2016.
Meski memastikan melepas Mamak, Presiden Persija Ferry Paulus enggan membeberkan sosok pelatih asal Brasil yang akan menukangi Greg Nwokolo dan kawan-kawan. Persija sendiri tak asing dengan pelatih asal Brasil karena musim lalu sempat dilatih oleh, Paulo Camargo.
"Nama pelatihnya masih dirahasiakan. Yang pasti pelatih dari Brasil," ia menuturkan.
Soal pemain asing, Ferry memberi indikasi baru William Pacheco dan Hong Soon-hak yang kemungkinan tetap dipertahankan untuk menghadapi kompetisi musim depan. Hal ini berarti masa depan striker, Emmanuel "Pacho" Kenmogne dan striker asal Brasil, Rodrigo Tosi masih buram.
Kenmogne berhasil mencetak 6 gol dan memberikan 3 assist sejak didatangkan sejak paruh musim. Sementara itu, Tosi gagal mencetak satu gol pun bersama Persija.