Sukses


8 Tim Ikuti Piala Kapolda DIY 2017, Termasuk Persebaya

Bola.com, Semarang - Turnamen sepak bola pemanasan sebelum kompetisi resmi, Maret mendatang bakal digelar di Stadion Maguwoharjo, Sleman. Ajang bertajuk Piala Kapolda DIY akan berlangsung bulan depan dengan mengundang delapan klub mulai ISL, Divisi Utama, hingga Liga Nusantara (Linus).

Koordinator panpel, R Soejoso WS menjelaskan delapan tim tersebut adalah PSIM Yogyakarta, PSS Sleman, PSIS Semarang, Persikama Kabupaten Magelang, Persita Tangerang, Persebaya Surabaya, PSN Ngada (Linus), dan Perseru Serui.

"Ini jadi ajang pemanasan tim-tim seleum berlaga di kompetisi resmi. Kami ingin menjadikan event ini sebagai ajang pra-musim rutin," kata Soejoso, Jumat (6/1/2016).

Pria yang akrab disapa Yosi menjelaskan, pihaknya sudah mendapatkan restu dari Kapolda DIY Brigjen Pol Ahmad Dofiri untuk menggelar turnamen tersebut. Apalagi ajang tersebut digelar untuk mengangkat level tim-tim Divisi Utama, serta membangkitkan sepak bola nasional setelah lebih dari setahun dijatuhi sanksi oleh FIFA.

Hanya saja untuk waktu kick-off, Yosi menyebut Februari masih bersifat tentaif. Namun, turnamen tersebut hanya berlangsung 10 hari dengan sistem grup, berlanjut ke semifinal hingga final yang semuanya berlangsung di Stadion Maguwoharjo.

"Kami juga menunggu hasil Kongres PSSI nantinya untuk soal kompetisi. Jadi kami akan menyesuaikan jadwal," tutur dia.

Sebelum DIY, ajang Piala Polda Jateng terlebih dulu digelar medio 2015. Saat itu, tujuh tim Divisi Utama asal Jateng turut serta guna mengisi vakumnya kompetisi akibat sanksi dari FIFA. PSIS Semarang akhirnya keluar jadi juara setelah di partai puncak mengalahkan Persis Solo denan agregat, 2-1.

Tahun ini, persaingan bertambah panas mengingat ada peserta dari luar wilayah Jateng, seperti Persebaya dan Perseru Serui.

 

Video Populer

Foto Populer