Bola.com, Jakarta - Kapten Persipura Jayapura, Boaz Solossa, tetap yakin klub yang dibelanya pada musim 2017 bakal melanjutkan dominasi di kompetisi kasta elite Tanah Air. Ia menyebut pasukan Mutiara Hitam tidak perlu merogoh kocek tebal untuk memperkuat soliditas tim.
Persipura, menurut Boaz, memiliki karakteristik berbeda dengan klub-klub pesaing. Mereka punya sumber daya pemain asal Papua berlimpah yang siap pakai, sehingga tidak perlu melakukan bongkar pasang pemain.
Saat pemain-pemain senior sudah memasuki usia uzur, Persipura tidak perlu pusing mencari penggantinya.
Advertisement
Baca Juga
Pentas Torabika Soccer Championship (TSC) 2016 presented by IM3 Ooredoo menjadi ajang pembuktian kualitas pemain-pemain belia. Di saat pemain-pemain senior Persipura bertumbangan karena cedera, mereka bisa menjadi pelapis yang oke menjaga keseimbangan performa tim.
"Di awal musim Persipura sempat goyah karena banyak pemain pilar cedera. Namun perlahan, pemain muda yang diplot sebagai pengganti menemukan bentuk permainan terbaik. Permainan Persipura kembali stabil. Memasuki putaran kedua TSC, saat pemain-pemain senior pulih kekuatan tim kiat solid," ujar Boaz saat melakukan perbincangan santai dengan Bola.com pada pekan pertama Januari 2017 di Jakarta.
Marinus Mariyanto (20 tahun), Muhammad Tahir (23), Osvando Ardilles (19), Ricky Kayame (24), deretan young guns Persipura yang bersinar musim lalu. Mereka bakal dapat kesempatan bermain lebih banyak pada musim 2017 nanti.
"Generasi juara Liga Indonesia 2005 yang masih bermain di Persipura tinggal saya, Ian Kabes, Immanuel Wanggai. Tugas kami mengawal pemain muda hingga matang. Kami masih haus gelar, demikian pula mereka," ujar Boaz.
Dengan kata lain Persipura tidak perlu terpancing aksi agresif pesaing di bursa transfer 2017. "Persipura bisa sukses selama ini karena jarang melakukan perombakan skuat. Kami kompak luar dalam," kata Boaz Solossa yang notabene juga kapten Timnas Indonesia di Piala AFF 2016 lalu.