Sukses


Saingi Indonesia, Malaysia Targetkan Masuk 20 Besar FIFA

Bola.com, Kuala Lumpur - Tidak hanya Indonesia, pemerintah dan PSSI, yang ingin membenahi sepak bola demi mencapai target jangka panjang. Negara tetangga, Malaysia, juga punya ambisi tinggi dalam kurun waktu 30 tahun ke depan.

Seperti dilansir dari Utusan Malaysia, pemerintah Malaysia menargetkan sepak bola negaranya, dalam hal ini Asoasiasi Sepak Bola Malaysia (FAM) sebagai induk organisasi olahraga si kulit bundar negara itu untuk menembus ranking 20 besar dunia pada tahun 2050.

Hal itu ditegaskan Perdana Menteri Malaysia, Datuk Seri Najib Tun Razak. Sang Perdana Menteri mengungkapkan target itu sesuai dengan tujuan jangka panjang yang termuat dalam Transformasi Nasional 2050 (TN50), yang merupakan arah atau visi baru negara yang beribu kota di Kuala Lumpur itu untuk 30 tahun ke depan.

"Kalau bisa sepak bola juga ada dalam 20 besar dunia. Jika bisa tercapai, akan jadi satu kebanggaan," kata Najib Razak.

Itulah mengapa Najib Razak mengajak semua pihak, terutama pemangku kepentingan sepak bola di negaranya untuk terlibat aktif mewujudkan target menembus 20 besar dunia.

Misi itu bisa jadi tidak akan mudah, meski masih ada 33 tahun untuk mewujudkannya. Saat ini Malaysia, sesuai ranking FIFA per 12 Januari 2017, ada di peringkat ke-161. Buat Malaysia, ranking itu terbilang rendah.

Di sisi lain, Indonesia seperti disampaikan Sekjen PSSI, Ade Wellington, beberapa waktu lalu, PSSI memiliki target menembus ranking ke-130 dunia pada akhir tahun 2017 ini.

Saat ini Indonesia ada di urutan ke-173 dan hanya mengandalkan poin dari partai-partai uji coba resmi sesuai kalender FIFA yang akan dijalani karena sepanjang tahun ini, Timnas Indonesia tidak memiliki jadwal pertandingan resmi.

 

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer