Sukses


Kalah dari PSCS, Variasi Serangan Jadi Masalah Perseru

Bola.com, Pamekasan - Perseru Serui secara mengejutkan kalah dari PSCS Cilacap di pertandingan pertama Grup 5 Piala Presiden 2017 di Stadion Gelora Ratu Pamelingan, Pamekasan, Rabu (8/2/2017).

Pelatih Perseru Serui, Yusak Sutanto, mengakui variasi serangan menjadi salah satu titik lemah tim asuhannya yang cukup memengaruhi permainan tim hingga mengalami kekalahan dari juara Indonesia Soccer Championship (ISC) B 2016 itu.

Gol tunggal Arief Yulianto pada menit ke-44 menjadi satu-satunya penentu kemenangan PSCS atas Perseru Serui. Kartu merah yang diterima pemain asing PSCS Cilacap, Han Ji-ho, pada menit ke-78 tak berpengaruh besar kepada hasil pertandingan.

Yusak Sutanto mengambil sisi positif dari kekalahan ini untuk melihat kelemahan tim asal Papua itu. "Laga ini sangat bermanfaat untuk melihat kelemahan yang masih ada di dalam tim kami. Pada babak pertama harus saya akui kami memang memiliki kekurangan, variasi serangan adalah salah satunya. Babak kedua kami mampu tampil lebih baik," ujar Yusak usai pertandingan.

Piala Presiden 2017 menjadi ajang bagi Perseru untuk mempersiapkan diri menghadapi Liga 1 2017. Bicara soal pemain muda yang menjadi salah satu bagian dari regulasi kompetisi, Perseru menyiapkan 10 pemain muda untuk mengarungi kompetisi resmi PSSI itu. Sementara untuk pemain asing, Perseru masih ingin memanfaatkan dua laga babak grup Piala Presiden 2017 untuk mengambil keputusan.

"Kami menyiapkan 10 pemain muda untuk menghadapi kompetisi musim depan. Piala Presiden 2017 ini sangat bermanfaat bagi kami untuk membentuk tim ini. Soal pemain asing, kami baru memiliki satu pemain. Kami masih akan menunggu hingga dua laga berikutnya untuk mengambil keputusan terkait pemain asing untuk kompetisi mendatang," ujar sang pelatih. 

Gagal meraih poin di pertandingan pertama Grup 5 Piala Presiden 2017, Perseru Serui harus bisa meraih poin maksimal di laga kontra tim tuan rumah, Madura United, di pertandingan kedua yang digelar di tempat yang sama pada Selasa (14/2/2017). Setelah itu, Perseru Serui akan menentukan kelanjutan langkah mereka di Piala Presiden 2017 dengan menghadapi Semen Padang pada Minggu (19/2/2018).

Video Populer

Foto Populer