Sukses


Kunjungan Penuh Guyon 6 Pemain Muda Bhayangkara ke Rumah Suroso

Bola.com, Malang - Di tengah berlangsungnya fase penyisihan Grup 2 Piala Presiden 2017 di Malang, skuat Bhayangkara FC punya cara untuk mengusir ketegangan. Selain menikmati Kota Malang, pada Rabu (8/2/2017), enam pemain Bhayangkara FC menyempatkan diri berkunjung ke rumah mantan seniornya di Malang, Suroso.

Enam pemain itu adalah Evan Dimas, Putu Gede, Zulfiandi, Wahyu Subo Seto, Sahrul Kurniawan, dan Dany Saputra. Musim lalu, Suroso memang jadi pemain senior di klub milik Kepolisian RI itu.

Namun, saat ini bek kelahiran Sidoarjo 35 tahun silam tersebut memilih untuk istirahat sejenak dan belum berpikir mencari klub baru. "Kangen dengan Cak Suroso. Dia senior yang bisa membimbing pemain muda," kata Sahrul mengenai Suroso.

Di kediaman Suroso, Evan Dimas dkk. seakan melepas rindu. Berbagai candaan yang tahun lalu terjadi di Mes Bhayangkara FC bisa kembali dilontarkan. Meski usia Suroso jauh lebih senior, pemain muda itu tak segan menggodanya. "Rasanya seperti jadi bapak angkat mereka. Kalau di mes, dulu sering momong anak-anak muda ini," canda Suroso.

Selama hampir lima jam mereka saling bercanda. Kebetulan Bhayangkara menjalani latihan pagi hari sehingga enam pemain itu memiliki waktu bebas siang hingga malam hari. Sebenarnya bukan kali ini saja para pemain muda itu berkunjung ke rumah Suroso karena saat liburan ke Malang atau Batu, mereka sering mampir.

Hanya, saat ini mereka harus kehilangan sosok senior di Bhayangkara. Sebab, kontrak Suroso tidak diperpanjang oleh manajemen Bhayangkara FC.

Para pemain muda Bhayangkara FC itu sempat membujuk Suroso agar segera aktif bermain lagi sehingga mereka bisa kembali bertemu di lapangan. Namun, sampai saat ini mantan pemain Arema itu belum bergerak mencari klub baru.

Meski ada beberapa tawaran datang, Suroso masih bimbang untuk mengambil tawaran itu lantaran dia masih menikmati masa berkumpul dengan anak dan istri.

 

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer