Bola.com, Malang - Striker Bhayangkara FC, Jajang Mulyana, mengakui sinar kebintangannya mulai memudar setelah mengalami cedera Medial Collateral Ligament (MCL). Namun, Jajang merasa yakin bisa memberikan performa terbaik untuk Bhayangkara FC demi dirinya sendiri dan keluarga.
Jajang Mulyana bergabung dengan Bhayangkara FC dalam masa pramusim 2017. Pemain kelahiran Jatinangor itu sebelumnya sempat melakukan seleksi bersama Persija. Bahkan ada tawaran datang dari Persib Bandung dan Persegres Gresik United.
Advertisement
Baca Juga
Namun, setelah Persija membatalkan niat mengontrak Jajang, dan Persib serta Persegres tak memperlihatkan kelanjutan, pemain berusia 28 tahun itu pun memutuskan untuk ke Bhayangkara FC meski kini statusnya masih pemain seleksi di Piala Presiden 2017.
Jajang tak menampik cedera yang pernah dialaminya menjadi salah satu kesulitannya untuk bersaing untuk mendapatkan tempat atau klub. Namun, ia bertekad untuk bersaing dengan para pemain muda di Bhayangkara FC.
"Setelah cedera saya akui memang sulit untuk bersaing, sulit untuk mendapatkan kesempatan, bahkan saat di Borneo FC sempat tak dimainkan sama sekali oleh pelatih. Sempat bergabung dengan Martapura FC sampai di 16 besar ISC B, tapi perempat final cedera lagi," kisah Jajang kepada Bola.com, Minggu (12/2/2016) siang.
"Akhirnya saya seleksi di Bhayangkara FC. Saya berpikir siapa tahu di sini memang rezeki saya dan akhirnya saya berangkat. Saya siap berjuang demi memberikan yang terbaik dan kembali mengangkat nama Jajang Mulyana," lanjutnya.
Jajang Mulyana siap untuk memberikan yang terbaik bagi Bhayangkara FC pada Piala Presiden 2017. Jajang yakin pelatih Simon McMenemy akan memberi kesempatan kepadanya jika ia terus berusaha memperlihatkan performa terbaik.