Bola.com, Malang - Arema FC sepekan terakhir makin santer dikabarkan segera mendatangkan satu bek asing lagi. Sebab, Arema butuh tambahan pemain bertahan dengan kualitas mumpuni.
Namun, General Manager Arema, Ruddy Widodo, menegaskan jika rencana mendatangkan pemain asing itu harus tertunda hingga dua pekan ke depan.
"Jujur, kami sudah deal dengan pemain asing itu. Tapi, kedatangannya kami tunda dulu. Manajemen masih menunggu keputusan resmi terkait kuota pemain asing," kata Ruddy Widodo.
Tim Singo Edan memang masih berhasrat kuota pemain asing bisa ditambah seperti musim 2013. Klub boleh mengontrak empat pemain asing, namun yang bisa masuk dalam line-up hanya tiga pemain.
"Kalau operator Liga 1 sudah mengeluarkan aturan resmi, baru kami ambil sikap. Jika tetap hanya boleh tiga pemain asing saja, Arema batal mendatangkan satu asing baru tersebut," kata Ruddy.
Advertisement
Baca Juga
Meski tidak menyebutkan identitas pemain yang akan direkrut, nama eks pemain Pusamania Borneo FC, Jad Noureddin, jadi yang terdepan. Sebab, pihak dalam manajemen Arema sudah membahas nama itu di lingkup internal.
"Saya tidak sebut nama. Yang pasti, jika pemain ini gabung problem Arema di lini belakang sudah teratasi karena dia bisa menempati posisi stoper, bek sayap, dan gelandang bertahan," imbuh Rudy.
Kriteria yang disebutkan Ruddy makin mengarah ke Jad. Sebab, pemain 25 tahun asal Lebanon ini bisa menempati posisi tersebut. Saat bermain di Pusamania Borneo FC, Jad memperlihatkan ketangguhannya dalam ajang Torabika Soccer Championship (TSC) 2016 presented by IM3 Ooredoo. Bahkan dia sempat membawa tim asal Samarinda itu mengalahkan Arema di Stadion Kanjuruhan, Malang, tahun lalu.
Untuk komposisi pemain asing, saat ini Arema sudah memiliki Esteban Vizcarra, Arthur Cunha da Rocha, dan Fellipe Bertoldo. Manajemen dan tim pelatih sudah memberikan kontrak kepada mereka hingga 10 bulan ke depan terhitung sejak Februari lalu sehingga Arema tidak mungkin mendepak salah satu pemain itu jika kuota tetap tiga pemain asing.
"Kami harap segera ada keputusan tentang kuota asing sehingga Arema juga bisa menentukan langkah terkait kebutuhan pemain di sektor belakang," jelas Ruddy Widodo.