Sukses


Carlton Cole Pilih Persib Ketimbang Main Lagi di Liga Inggris

Bola.com, Bandung - Carlton Cole bakal menjadi amunisi anyar Persib Bandung untuk mengarungi Liga 1 2017 pada 15 April. Striker berusia 33 tahun itu akan mengisi satu slot di lini depan tim asuhan Djadjang Nurdjaman.

Cole mengaku memilih bergabung dengan Persib karena ingin merasakan suasana yang berbeda. Hal itu pula yang membuat ia lebih memilih menerima tawaran bergabung dengan Tim Maung Bandung ketimbang kembali berkarier di Liga Inggris.

Striker jangkung ini cukup lama bermain di Liga Inggris. Ia bermain selama 15 tahun di Negeri Ratu Elizabeth sejak memulai karier profesionalnya bersama Chelsea tahun 2011.

Cole terakhir kali bermain di Liga Inggris bersama West Ham pada musim 2014-2015. Setelah itu, ia memutuskan berkarier di Glasgow Celtic dan Sacramento Republic.

"Saya butuh tantangan baru, saya tidak mau bermain lagi di Liga Inggris. Saat (Michael) Essien bergabung ke sini, saya mulai tertarik datang ke Indonesia," ucapnya.

"Lalu ada kesempatan dari Persib yang merupakan klub paling besar di Indonesia dengan banyak fans dan banyak yang meminta saya datang. Itu yang membuat saya mengambil keputusan gabung Persib," ia menambahkan.

Cole menargetkan bisa mencetak banyak gol di Persib. Ia berambisi mencetak 20 gol pada musim perdananya dan membawa Tim Maung Bandung meraih gelar juara liga yang terakhir kali diraih pada ISL 2014.

Video Populer

Foto Populer