Sukses


Hargianto Butuh Waktu Agar Nyetel dengan Permainan Persija

Bola.com, Jakarta - Muhammad Hargianto akhirnya melakoni debut bersama Persija Jakarta. Hargi, sapaan akrabnya, bermain sebagai starter saat Tim Macan Kemayoran bermain imbang tanpa gol melawan PS TNI di Lapangan Ahmad Yani, Jakarta, Minggu (9/4/2017).

Namun, laga debut Hargianto tidak berjalan mulus. Ia terpaksa digantikan Ramdani Lestaluhu saat pertandingan baru berjalan selama 25 menit karena mengalami cedera hamstring.

Seusai laga uji coba, pelatih Persija, Stefano Teco, mengungkapkan Hargianto mengalami masalah di bagian hamstring. Juru racik formasi asal Brasil itu juga menilai Hargianto masih butuh waktu untuk nyetel di Persija karena belum banyak berlatih bersama dengan rekan setimnya yang lain.

"Hargianto ada masalah di bagian hamstring. Kami juga lihat dia main di timnas (Indonesia U-22) dan dia sempat pergi dari tim karena alasan keluarga," kata Teco.

"Hargianto baru datang. Buat para pemain baru tentu butuh waktu untuk beradaptasi," ia melanjutkan.

Di sisi lain, Teco mengungkapkan alasan yang membuat Ryuji Utomo tidak diturunkan melawan PS TNI. Penggawa Timnas Indonesia U-22 itu mengalami masalah di bagian engkel. "Ryuji mengalami cedera engkel dalam sesi latihan tim kemarin," kata pelatih berusia 42 tahun.

Soal bek sayap Persija, Arthur Irawan, Teco menilai mantan pemain Espanyol B itu tampil cukup baik melawan PS TNI. "Dia bisa bermain 90 menit dan menghadapi pemain sayap PS TNI yang juga bagus (Ahmad Nufiandani). Buat saya Arthur oke," ia menuturkan.

 

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer