Bola.com, Malang - Cristian Gonzales dipastikan absen saat Arema FC menjamu Bhayangkara FC pada pekan kedua Liga 1 pekan ini (23/4/2017). Penyerang naturalisasi kelahiran Uruguay ini berangkat ke tanah suci sejak hari ini (18/4/2017) untuk menjalankan ibadah umroh dan menemuhi undangan KJRI Jeddah.
Manajemen Arema pu memberikan restu kepada Gonzales. Meskipun dia sebenarnya masih dibutuhkan oleh tim Singo Edan.
Advertisement
Baca Juga
"Kami berikan izin kepada Gonzales karena satu hal. Dia umrah karena undangan dari KJRI. Kalau berangkat sendiri tentu Arema tidak mengizinkan. Rencana itu sudah disampaikan Gonzales saat pembicaraan kontrak dulu ketika jadwal Liga 1 masih belum keluar," kata General Manager Arema Ruddy Widodo.
Rencananya Gonzales sudah kembali dari tanah suci pada 26 April sehingga dia hanya melewatkan satu pertandingan saja. "Semoga hanya absen satu pertandingan. Saya sempat sedikit bercanda agar Gonzales tetap jaga kondisi sambil lari-lari di tanah suci," imbuh Ruddy.
Tim pelatih Arema memang sempat mewanti-wanti agar kondisi Gonzales tidak menurun drastis. Jika sepekan tidak latihan, tentu ada penurunan kondisi. Padahal pada pekan ketiga, Arema akan bertemu dengan Persiba Balikpapan di Stadion Gajayana Malang (1/5/2017).
Pada pertandingan itu Arema menargetkan poin penuh. Apalagi laga ini serasa partai kandang bagi Singo Edan mengingat Persiba untuk sementara waktu memakai Stadion Gajayana sebagai markas.
Sebelum berangkat umrah, Cristian Gonzales mengaku tidak ingin melewatkan pertandingan lawan Persiba. Dia sudah kembali ke Indonesia waktu itu. "Saya tidak ingin terlalu banyak melewatkan pertandingan. Hanya satu pertandingan saja, setelah itu akan berusaha untuk kembali main," janjinya.