Bola.com, Malang - Status sebagai tim musafir akhirnya lepas dari Persiba Balikpapan. Klub berjulukan Beruang Madu itu pada akhir pekan ini boyongan meninggalkan Malang.
Sebanyak 20 pemain, pelatih dan ofisial tim Persiba Balikpapan akan berangkat ke Padang untuk melakoni laga tandang melawan Semen Padang (29/5/2017). Sedangkan pemain yang tidak dibawa langsung menuju Balikpapan pada akhir pekan, Sabtu (27/5/2017), bertepatan dengan Bulan Ramadan.
"Rencananya kami main di Stadion Parikesit dulu. Sekarang menunggu izin turun dari operator. Tapi, panpel sudah melakukan persiapan di Balikpapan," kata manajer Persiba Balikpapan, Bambang Suhendro.
Keputusan pulang kampung lebih cepat tidak lepas dari prestasi buruk Persiba Balikpapan. Dalam tujuh pertandingan mereka hanya bisa meraih satu poin. Awalnya, Marlon da Silva dkk. baru kembali pada Agustus 2017 ketika pembangunan Stadion Batakan rampung.
Advertisement
Baca Juga
Tetapi, sambil menunggu stadion megah itu selesai, Persiba Balikpapan kembali menggunakan Stadion Parikesit yang selama ini mereka pinjam dari Pertamina.
Hari ini, Rabu (24/5/2017), izin dari operator kompetisi untuk laga kandang Persiba Balikpapan melawan Pusamania Borneo FC pada 3 Juni 2017 turun. "Tentu harapan kami bisa segera memetik kemenangan di Balikpapan," tandas Bambang.
Pelatih Persiba Balikpapan, Milomir Seslija, ikut senang dengan kabar tersebut karena atmosfer dan semangat pemain akan berbeda jika bermain di Balikpapan. "Dukungan dari penonton yang lebih banyak akan menaikkan mental pemain," kata pelatih asal Bosnia itu.
Selama bermain di Malang, jumlah pendukung Persiba Balikpapan semakin berkurang seiring dengan prestasi tim yang merosot. Dari jumlah ratusan menjadi puluhan orang saja.
Bahkan saat laga kandang melawan Persipura Jayapura di Stadion Gajayana (22/5/2017), Balistik, sebutan fans Persiba Balikpapan, yang hadir sempat mencaci para pemainnya sendiri karena Siswanto cs. tidak kunjung tampil memuaskan dan memetik kemenangan.