Sukses


Pelatih Republik Ceska Tebar Ancaman bagi Timnas Indonesia U-19

Bola.com, Toulon - Timnas Republik Ceska U-19 amat serius menyongsong duel kedua penyisihan Grup C Turnamen Toulon 2017 melawan Timnas Indonesia U-19. Pelatih Jan Suchoparek amat yakin tim asuhannya bakal tampil lebih baik saat menjajal Tim Merah-Putih dibanding laga perdana kontra Skotlandia.

Rep. Ceska menang 3-2 dalam pertandingan melawan Skotlandia, Kamis (1/6/2017). Jan Suchoparek menyebut timnya agak terlambat panas dalam duel tersebut.

Pada pertandingan yang dimainkan di Stadion d'Honneur Marcel Roustan, Prancis itu, Rep Ceska sempat tertahan 2-2 sebelum sang kapten tim, Martin Graiciar, menjadikan Ceska unggul 3-2 pada menit ke-65.

Dua gol lain Rep Ceska dihasilkan lewat Ondrej Chveja menit ke-36 dan Ondrej Sasinka menit ke-46.

"Mendominasi babak pertama, kami sedikit lalai di babak kedua. Saya senang para pemain bekerja keras merespons gol Skotlandia. Martin Graiciar menegaskan ia pemain berkualitas. Saya puas dengan pencapaian ini. Kami akan tampil lebih baik pada pertandingan selanjutnya," ujar Jan Suchoparek seperti dilansir situs fotbal.cz.

Jan Suchoparek, mengungkapkan bahwa Turnamen Toulon 2017 menjadi persiapan akhir sebelum timnya bermain di Piala Eropa U-19 2017. Kejuaraan dua tahunan itu pada 2017 ini diselenggarakan di Georgia, 2-15 Juli 2017.

Di Piala Eropa U-19 2017, Rep. Ceko tergabung di Grup A bersama Georgia, Swedia, dan Portugal. Ia berharap para pemain menampilkan performa yang konsisten di Turnamen Toulon. Jan ingin mesin Rep Ceska Muda panas saat nanti tampil di ajang utama yang mereka tuju.

"Turnamen Toulon 2017 di mana kami akan bertemu Brasil, Indonesia, dan Skotlandia, menjadi persiapan yang baik untuk menuju Piala Eropa U-19 tahun ini. Saya ingin para pemain serius menjalani turnamen ini," kata Jan Suchoparek.

Semua pertandingan di Turnamen Toulon dipandang amat penting bagi Jan. Ia ingin anak-asuhnya tampil bersungguh-sungguh, tidak memandang remeh lawan. Tak terkecuali Timnas Indonesia U-19, yang tak punya rekam jejak prestasi mendunia. "Saya tahu kualitas pemain saya. Kami akan bermain dengan kesungguhan hati di setiap pertandingan penyisihan."

Timnas Rep. Ceska U-19 besutan Jan Suchoparek dipersiapkan jangka panjang untuk keperluan Kualifikasi Olimpiade Tokyo 2020. Mereka membidik target lolos ke putaran final Olimpiade Tokyo.

Pastinya duel Timnas Indonesia U-19 kontra Rep. Ceska bakal berlangsung sengit. Kekalahan 0-1 dari Brasil U-20, memaksa tim asuhan Indra Sjafri tampil ngotot menghindari kekalahan untuk menjaga peluang lolos fase penyisihan.

 

Video Populer

Foto Populer