Sukses


Pelatih PSM Sebut Persaingan Liga 1 Seperti Liga Inggris

Bola.com, Makassar - Robert Alberts, pelatih PSM Makassar menilai persaingan antarklub di Liga 1 setara dengan Premier League Inggris. "Liga 1 sangat berbeda dengan kompetisi di Malaysia, Thailand atau Vietnam. Disini lebih kompetitif atau setara dengan Premier League," ujar Robert pada jumpa media di Padang, Rabu (7/6/2017).

Menurut Robert, di Liga 1 tidak ada tim yang sangat dominan, termasuk PSM. "Persis seperti di Inggris. Dimana pada setiap partai, kedua tim yang berlaga sama-sama berpeluang untuk menang," jelas Robert.

Karena itu, saat menghadapi tuan rumah Semen Padang di Stadion Agus Salim, Kamis (8/8/2017), Robert mengungkapkan dirinya sudah menekankan ke skuat Juku Eja agar tetap fokus sepanjang pertandingan.

"Posisi PSM di klasemen hanya status sementara. Karena itu, kami tetap tampil normal dengan karakter khas PSM untuk membawa pulang tiga poin ke Makassar," ungkap Roberts.

Robert terkesan tidak ingin pemainnya terlena. Pasalnya, sukses PSM bercokol di puncak klasemen membuat skuatnya kini jadi sorotan. "Saya berharap kondisi psikologis pemain sama seperti diawal kompetisi. Saat itu, kami memulai kompetisi sebagai tim yang mengutamakan kebersamaan," papar Robert.

Robert menambahkan, dibandingkan tim papan atas lainnya, bujet yang dikeluarkan PSM untuk membeli pemain jauh lebih kecil.

"Tapi, kami punya keyakinan untuk bersaing. Memang, posisi PSM saat ini bukan jaminan juara. Tapi, setidaknya kami membuktikan PSM pantas disebut kandidat juara," tegas Robert yang pernah membawa Arema Indonesia juara Liga Indonesia 2009/2010 ini.

Robert memahami keputusan panpel yang memundurkan jadwal pertandingan 30 menit lebih lama dengan alasan partai Semen Padang vs PSM tidak disiarkan langsung dan memberi waktu pemain untuk berbuka puasa. "Karena sudah menjadi kepakatan kedua belah pihak, saya pikir ini solusi terbaik buat kedua tim di bulan Ramadan," pungkasnya.

 

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer