Bola.com, Thailand - Bek naturalisasi Indonesia, Victor Igbonefo, sukses mencetak gol pertama bersama tim yang musim ini dibelanya, Nakhon Ratchasima. Victor Igbonefo mencetak gol pertama bagi timnya yang kemudian berhasil menang 5-2 atas Chonburi di Thai League, Sabtu (24/6/2017).
Dalam keadaan tertinggal 0-1 dari Chonburi, yang mencetak gol pembuka pada menit keenam, Victor Igbonefo berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1 pada menit ke-29. Gol yang dicetak ke gawang Chonburi itu merupakan gol pertama yang diceploskannya setelah bermain 19 kali untuk Nakhon Ratchasima.
Advertisement
Baca Juga
Setelah itu, Nakhon Ratchasima berhasil unggul telak 5-1 berkat tambahan gol yang dicetak Dominic Adiyiah. Pemain asal Ghana itu mencetak dua gol, serta dua gol lain dari Paulo Rangel dan Chakrit Rawanprakone. Chonburi sempat memperkecil ketertinggalan menjadi 2-5 melalui gol yang dicetak Renan Marques dalam masa injury time.
Keberhasilan meraih kemenangan besar dan sekaligus mencetak gol pertama bagi klub yang mulai dibelanya pada 2017 ini menggembirakan Victor Igbonefo. Pemain yang baru saja masuk 11 pemain terbaik Thai League itu mengunggah foto dirinya yang mengenakan ban kapten dan berselebrasi seusai mencetak gol.
"Sebuah kemenangan besar dan senang bisa mencetak gol semalam. Semua kemuliaan ini hanya untuk Tuhan," ujar Victor Igbonefo dalam caption dua foto yang diunggah melalui fitur multiple di Instagram itu.
Dua hari sebelum mencetak gol, Victor Igbonefo menoreh prestasi dengan masuk 11 pemain terbaik di putaran pertama Thai League 2017. Pemain naturalisasi Indonesia itu pun merasa sangat bangga atas hasil kerja kerasnya itu.