Sukses


Dibantu Gol Bunuh Diri, Bhayangkara FC Jinakkan Madura United

Bola.com, Bekasi - Bhayangkara FC berhasil mengalahkan Madura United dengan skor 2-1 pada laga pekan ke-14 Liga 1 2017 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Kamis (13/7/2017). Gol kemenangan The Guardian dicetak Alsan Sanda (72') dan gol bunuh diri Fabiano Beltrame (83'), sedangkan gol Madura dibukukan Peter Odemwingie (45+1'). 

Berstatus sebagai tim tamu, Madura United tampil menekan sejak awal pertandingan. Laskar Sape Kerrab mendapatkan peluang emas melalui Peter Odemwingie setelah melakukan umpan satu-dua Greg Nwokolo. Beruntung, tembakan pemain asal Nigeria itu masih mampu ditepis kiper Bhayangkara FC kawalan Awan Setho.

Bhayangkara FC balik menyerang melalui dua peluang emas hasil kreasi tendangan bebas Guy Junior dan Paulo Sergio. Akan tetapi, masih bisa diselamatkan kiper Madura FC, Hery Prasetyo.

Memasuki menit ke-34, Madura United hampir membuka keunggulan melalui aksi Greg Nwokolo. Memanfaatkan umpan terobosan Asep Berlian, Greg yang sudah berhadapan satu lawan satu dengan kiper Bhayangkara FC gagal mencetak gol.

Rasa penasaran Madura United akhirnya berakhir pada menit ke-45+1. Peter Odemwingie berhasil mencatatkan nama di papan skor setelah memanfaatkan kemelut di depan gawang Bhayangkara FC. Berawal dari tembakan keras Greg yang mampu diadang Hery Prasetyo dan bola liar berhasil dikonversi menjadi gol oleh Odemwinge.

Selepas turun minum, pelatih Bhayangkara FC, Simon McMenemy, melakukan pergantian di lini depan. Guy Junior ditarik pada menit ke-57 dan digantikan Dendy Sulistyawan.

Taktik tersebut membuahkan hasil setelah Bhayangkara FC mampu menyamakan kedudukan pada menit ke-72. Alsan Sanda mencatatkan nama di papan skor setelah memaksimalkan umpan Dendy Sulistyawan.

Petaka terjadi untuk Madura United pada menit ke-83. Kiper Hery Prasetyo harus memungut bola dari gawangnya setelah rekan satu timnya, Fabiano Beltrame, mencetak gol bunuh diri. Di sisa waktu, Madura United gagal mencetak gol sehingga kalah 1-2 dari Bhayangkara FC.

Tambahan tiga poin membuat Bhayangkara FC naik ke posisi empat klasemen sementara dengan raihan 24 poin sementara Madura United tetap di urutan kedua klasemen dengan nilai 25 angka.

Susunan Pemain

Bhayangkara FC: 12-Awan Setho Raharjo, 26-Alfin Ismail Tuasalamony, 27-Indra Kahfi Ardhiyaksa, 17-Alsan Putra Masat Sanda, 89-Lee Yoo Joon, 19-T.M Ichsan, 20-Ilham Udin Aramaiyn, 80-Paulo Sergio Moreira Goncalves, 99-Thigao Furtuoso (7-Antoni Putro Nugroho 81'), 39-Guy Junior Nke Ondoua (22-Dendy Sulistyawan 57'), 10-Jajang Mulyana (48-Suroso 79')

Pelatih: Simon Mc Menemy

Madura United: 77-Hery Prasetyo, 15-Fabiano Beltrame, 26-Fachrudin Ariyanto, 14-Rendy Siregar, 6-Andik Rendika Rama, 2-Guntur Ariyadi (16-Rizky Dwi Febrianto 39'), 4-Asep Berlian, 10-Slamet Nurcahyo, 8-Bayu Gatra (17-Elthon Maran 59'), 9-Greg Nwokolo (22-Fandi Eko Utmo 88'), 24-Peter Odemwingie

Pelatih: Gomes De Olivera

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer