Sukses


Liga 2: Eks Gelandang Persija Kian Tajam bersama PSS

Bola.com, Sleman - PSS Sleman semakin kukuh di puncak klasemen Grup 3 Liga 2 2017. Bermain di kandang sendiri, tim Super Elang Jawa menghajar tamunya, Persibas Bayumas, di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Kamis (13/7/2017). PSS menutup putaran pertama sebagai pemuncak klasemen Grup 3 dengan 16 poin.

Dalam kemenangan itu, empat gol tuan rumah diceploskan eka gelandang Persija Jakarta, Mahadirga Lasut (dua gol), Riski Novriansyah, dan striker muda Tony Yuliandri.

Dua gol yang diceploskan Dirga membuat dirinya semakin tajam bersama PSS. Total sudah empat gol yang dia cetak sepanjang kompetisi, meski posisinya adalah gelandang.

"Dirga tampil bagus dan bisa memanfaatkan momentum dan posisi. Dia pemain cerdik dan memang yang kami butuhkan karena bisa membawa perubahan di tim," kata Freddy Mulli, pelatih PSS.

Meski menang, mantan pelatih Persebaya Surabaya itu justru memuji performa tim tamu. Menurutnya, Persibas tampil taktis dan beberapa kali mampu menciptakan banyak peluang.

"Mereka mampu mengantisipasi strategi yang kami jalankan. Hanya, kami mampu memanfaatkan celah lini belakang mereka," ujar Freddy.

Sementara pelatih Persibas, Nazal Mustofa, menyayangkan kecerobohan lini belakang. Menurutnya, tim asuhannya mampu memberikan tekanan ke pertahanan PSS, namun harus kemasukkan gol karena kesalahan sendiri.

"Lini belakang kami tidak konsentrasi. Padahal, dari awal saya sudah tekankan fokus sepanjang pertandingan," tegas Nazal.

 

Video Populer

Foto Populer