Bola.com, Bantul - PPSM Magelang bertekad meraih poin penuh saat dijamu Persiba Bantul pada laga lanjutan Grup 4 Liga 2 di Stadion Sultan Agung, Bantul, Senin (24/7/2017). Hasil seri saat melawan tim kuat, Persis Solo, di pertandingan sebelumnya jadi modal Laskar Macan Tidar.
Pelatih PPSM, Siswanto, mengaku anak asuhnya dalam rasa percaya diri. Harapan membawa kemenangan pertama di laga tandang digelorakan Roni Adrian dkk. dari tim juru kunci.
"Kami ingin membawa kemenangan. Apalagi pertandingan ini jadi kesempatan kami untuk mendongkrak posisi di klasemen sementara," kata Siswanto.
Pelatih yang akrab disapa Kancil itu menjelaskan dirinya bakal menurunkan skuat terbaik saat melawan Laskar Sultan Agung. Sejumlah pemain anyar, termasuk Nunung Dwi Cahyo akan dipasang sejak awal laga untuk menambah daya gedor.
Advertisement
Baca Juga
Masuknya Nunung yang pada putaran pertama lalu bermain di Persiba Bantul terbukti bisa mengangkat tim di mana langsung menyumbangkan satu gol pada debutnya saat bermain 1-1 melawan Persis pekan lalu.
Selain itu, lanjut dia, timnya akan memanfaatkan kondisi Persiba yang saat ini tengah mencari karakter bermain untuk meraih kemenangan. Untuk itu, Kancil berjanji akan membawa skuat asuhannya tampil terbuka demi meraih kemenangan.
"Kemenangan akan membuka peluang kami ke babak play-off. Segala persiapan strategi sudah kami lakukan, tinggal pelaksanaan di lapangan saja," tegas pelatih PPSM yang juga mantan pelatih PSS Sleman tersebut.