Sukses


Simpati Persija atas Meninggalnya Ricko Andrean

Bola.com, Jakarta - Persija Jakarta turut berduka cita dengan meninggalnya suporter Persib Bandung, Ricko Andrean pada Kamis (27/7/2017) pagi WIB. Bobotoh asal Cicadas itu meninggal dunia setelah kritis selama lima hari.

Ricko merupakan korban dari penggeroyokan yang dilakukan oknum suporter bobotoh saat berlangsungnya laga klasik, Persib Bandung kontra Persija Jakarta di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, akhir pekan lalu.

Aksi pemukulan itu dilakukan oknum bobotoh karena menduga Ricko merupakan anggota The Jakmania. Kelompok suporter pendukung Persija sendiri sudah dihimbau oleh panpel dan pihak keamanan untuk tidak datang ke Stadion GBLA.

"Turut berduka cita atas meninggalnya Ricko Andrean. Semoga almarhum mendapatkan tempat paling nyaman di sisi-Nya. Selamat jalan. Kami Persija turut berduka cita," tulis perwakilan Tim Macan Kemayoran di akun Instagram resmi klub.

"Sejatinya sepak bola itu mengajarkan arti kecintaan dan persahabatan. Semoga ini yang terakhir untuk persepak bolaan Indonesia."

Dalam ucapan belasungkawa itu tertera nama Direktur Utama Persija, Gede Widiade. Hal ini menunjukkan simpati dari klub kebanggaan ibu kota tersebut.

Selain Persija, ucapan belasungkawa juga datang dari berbagai pihak. Mulai dari kubu Persib, Viking, Menpora Imam Nahrawi hingga para pelaku sepak bola di Tanah Air.

Video Populer

Foto Populer