Bola.com, Bandung - Caretaker pelatih Persib Bandung, Herrie Setiawan, ternyata tidak tahu-menahu perihal sosok striker anyar yang segera didatangkan sebelum Persib memulai putaran kedua Liga 1 2017. Pemilihan striker diputuskan manajemen.
Pelatih yang akrab disapa Jose ini menyadari pemilihan sosok striker bukan ranahnya lantaran dirinya masih berstatus sebagai caretaker atau pelatih sementara.
"Urusan rekrut-merekrut pemain tanya manajemen saja. Saya hanya caretaker, saya bukan pengambil keputusan, saya hanya pengganti sebelum pelatih kepala itu ada. Jadi, semua keputusan itu masih di manajemen apalagi ada manajer yang seharusnya lebih berwenang," ujar Herrie di Mes Persib, Ahmad Yani Bandung, Selasa (1/8/2017).
Herrie hanya berharap manajemen secepatnya mendatangkan striker anyar tersebut supaya masa persiapan yang dilakukan jajaran tim pelatih Persib untuk pemain itu bisa jauh lebih baik.
Advertisement
Baca Juga
Terlebih saat ini Persib berada dalam keterpurukan lantaran menempati peringkat ke-14 klasemen sementara Liga 1 2017.
"Kami hanya berharap pemain itu segera bergabung. Kami tunggu saja. Mudah-mudahan sesuai dengan yang kami harapkan dan harapan semuanya, kalau kami butuh predator yang bisa mengangkat performa Persib yang saat ini negatif. Mudah-mudahan pemain yang datang ini bisa mengangkat performa Persib," harapnya.
Sebelumnya, tersiar kabar bila Persib akan mendatangkan pemain asal Brasil yang bermain di Liga Portugal. Selain itu, nama Reinaldo Elias da Costa yang saat ini membela PSM Makassar juga masuk daftar pemain yang diisukan segera merapat ke tim Maung Bandung.