Sukses


Klasemen Liga 1: Pesta Gol di Gresik, Persipura Kembali ke Puncak

Bola.com, Jakarta - Persipura Jayapura melanjutakan tren positif pada pekan ke-19 Liga 1 Indonesia 2017. Dalam laga melawan  yang berlangsung Senin (14/8/2017). Sebagai tamu, Tim Mutiara Hitam tampil dominan dan menang 4-0

Gol pertama Persipura lahir lewat sontekan gelandang lincah, Ferinando Pahabol pada menit ke-32. Meski pada menit ke-44 Persipura tampil dengan 10 pemain setelah Ian Kabes dikartu merah, tak membuat daya serang mereka kendor. Terbukti Boaz Solossa dkk. mampu menambah tiga gol pada babak kedua lewat Imanuel Wanggai (57’), Ferinando Pahabol (60’), dan Friska Womsiwor di menit ke-83.

Dengan kemenangan tersebut, Persipura mengkudeta posisi puncak klasemen sementara dari Bali United, setelah mengumpulkan 37 poin hasil 11 kemenangan dan empat laga yang berakhir imbang.

Sementara, bagi Persegres United, kekalahan telak tersebut membuat mereka terpuruk dan semakin sulit keluar dari zona degradasi.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Klasemen Liga 1 Indonesia 2017

Klasemen Liga 1 Indonesia 2017

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer