Sukses


Hanafi Ungkap Penyebab Kekalahan Telak Persegres dari Persipura

Bola.com, Gresik - Seusai tim asuhannya tumbang 0-4 dari Persipura dalam laga lanjutan Liga 1 2017, Senin (15/8/2017), di Stadion Tri Dharma, Gresik, pelatih kepala Persegres Gresik United, Hanafi, mengungkapkan penyebab kekalahan timnya dari 10 pemain Persipura.

Menurut Hanafi, selain kalah kualitas individu maupun kolektivitas tim, skema permainan tidak berjalan sesuai dengan yang ia rancang sehingga meski unggul pemain sejak akhir babak pertama setelah Ian Luis Kabes diusir keluar lapangan akibat menerima kartu kuning kedua, Persegres Gresik United tetap tidak bisa mengimbangi permainan tim tamu.

"Seharusnya, ketika menyerang kami pakai tiga striker dengan kedua sayap masuk ke tengah, tapi hal itu tidak dilakukan, sehingga Patrick bekerja sendirian di depan," keluh Hanafi.

Menurut Hanafi, karena rancangan permainan tidak berjalan sesuai rencana, Patrick harus turun bahkan dia juga sering ke sayap. Parahnya, lanjut Hanafi, ketika Patrick melebar ke sayap, dukungan lini kedua terhadap Patrick sangat minim.

"Ini soal pemahaman taktik strategi para pemain. Kalau mereka paham, mestinya kedua sayap ini masuk ke tengah saat menyerang dan berubah menjadi gelandang ketika kalah bola," tutur Hanafi.

Sekeras dan sebaik apa pun usaha Patrick di pertandingan tersebut, di mata Hanafi tidak akan membuahkan hasil bila dukungan dari kedua sayap dan gelandang serangnya minim.

Sebaliknya, ia memuji penampilan Persipura yang bermain dengan 10 pemain masih bisa mencetak tiga gol ke gawang Persegres. Ia menilai, kualitas pemain Persipura masih di atas para pemainnya ,yang menyebabkan tidak ada perbedaan antara bermain dengan 10 orang maupun 11 orang.

Hal ini juga diakui oleh Roni Rosadi. Pemain Persegres itu menyatakan kualitas Persipura tiga sampai empat level di atas timnya sehingga meski bermain dengan 10 orang, Persipura masih di atas timnya.

"Mereka hebat, bagaimana tidak? Kehilangan satu pemain, mereka tetap tampil mendominasi dan menekan. Kami kalah jauh dibanding mereka, mungkin kelas mereka tiga sampai empat setrip di atas kami. Persipura tim yang luar biasa, saya harus akui itu," puji Roni Rosadi perwakilan pemain Persegres Gresik United.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer