Bola.com, Jakarta - Usai Timnas Indonesia U-22 berlaga SEA Games 2017, selanjutnya Timnas Indonesia U-19 yang akan berjuang di perhelatan Piala AFF U-18 2017. Rencananya pertandingan-pertandingan yang melibatkan Tim Merah-Putih akan disiarkan secara langsung oleh Indosiar dan tayang secara live streaming di Bola.com.
Advertisement
Baca Juga
Turnamen Piala AFF U-18 2018 bakal diselenggarakan di Yangon, Myanmar 4-17 September 2017. Tim Garuda Muda tergabung di Grup B bareng tuan rumah Myanmar, Vietnam, Brunei Darussalam, dan Filipina.
Sementara itu persaingan penyisihan Grup A bakal melibatkan Thailand, Timor Leste, Malaysia, Singapura, Kamboja, dan Laos.
Indonesia pada 2013 silam jadi kampiun ajang ini. Timnas Indonesia U-19 saat itu diarsiteki Indra Sjafri. Pemain-pemain belia berbakat macam Evan Dimas, Hansamu Yama, Putu Gede Juni Antara, mentas di turnamen ini.
Indra Sjafri yang kembali dipercaya menangani Timnas Indonesia U-19 diharapkan bisa mengulang prestasi serupa.
"Mohon doanya dari seluruh bangsa ini. Melihat materi pemain yang ada saya punya keyakinan Timnas Indonesia U-19 akan mengulang kesuksesan tahun 2013. Dengan tekad kuat dan semangat bekerja keras siapa pun lawannya pasti kita bisa atasi," ujar Indra Sjafri.
Bintang-bintang baru macam Egy Maulana Vikri (penyerang sayap), Wiran Sulaiman (gelandang serang), M. Riyandi (kiper), bakal jadi poros kekuatan Tim Merah-Putih saat mengarungi persaingan berat di Negeri Seribu Pagoda.
Saddil Ramdani dan Asnawi Mangkualam, pemain Timnas Indonesia U-22 yang tengah berkiprah di SEA Games 2017 kemungkinan besar bakal disertakan untuk menambah solid skuat Tim Garuda Muda.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Jadwal Siaran Langsung
Jadwal Siaran Langsung dan Live Streaming
Selasa, 5 September: Indonesia Vs Myanmar (18.30 WIB)
Kamis, 7 September: Indonesia Vs Filipina (18.30 WIB)
Senin, 11 September: Indonesia Vs Vietnam (15.30 WIB)
Rabu, 13 September: Indonesia Vs Brunei (15.30 WIB)
Jumat, 15 September: Semifinal (15.30 WIB dan 18.30 WIB)
Minggu, 17 September: Final (18.30 WIB)
Advertisement