Bola.com, Jakarta - Egy Maulana Vikri menjadi pemain yang disorot setelah Timnas Indonesia U-19 menang 2-1 atas Myanmar pada Grup B Piala AFF U-18 2017, Selassa (5/9/2017). Wajar pemain bernomor punggung 10 pemain itu menjadi sorotan karena aksi-aksinya yang berbuah dua gol.
Dua gol Egy Maulana itu tercipta pada menit ke-72 dan 93'. Pemain Diklat Ragunan tersebut akhirnya menciptakan gol setelah melakukan beberapa aksi mengesankan.
Advertisement
Baca Juga
Aksi-aksinya berbuah peluang tetapi belum bisa menjadi gol pada babak pertama. Kemampuan mengesankan Egy Maulana terlihat ketika gol kedua tercipta. Ia berlari menusuk dari sayap ke pertahanan lawan lalu menaklukkan kiper Myanmar dengan tenang untuk membuat bola masuk ke dalam gawang.
Meski jadi sorotan dengan dua gol yang ia cetak, Egy Maulana enggan jemawa. Ia justru mengapresiasi penampilan rekan-rekan setimnya atas sukses meraih tiga poin pada laga pembuka di Piala AFF U-18 2017.
"Senang kami bisa memenangkan pertandingan, tetapi kami menang karena permainan tim bukan karena individu saya," ujar Egy Maulana setelah pertandingan.