Sukses


Kurnia Meiga Diisukan Meninggal, Ini Respons Manajemen Arema

Bola.com, Malang - Kiper Arema FC, Kurnia Meiga Hermansyah, kembali diterpa isu tidak sedap. Setelah dirumorkan mengalami kebutaan, kali ini di media sosial, kiper 27 tahun itu diisukan meninggal dunia pada Kamis (14/9/2017) pukul 20.30 WIB.

Spontan kabar itu membuat publik sepak bola terkejut. Bahkan manajemen Arema juga berkali-kali mendapatkan telepon dari berbagai pihak untuk menanyakan kebenaran kabar itu.

”Kami tegaskan kepada semua, jangan percaya begitu saja dengan status atau apapun di media sosial karena itu tidak bisa jadi acuan. Kondisi Meiga sekarang dalam proses pemulihan dan berangsur membaik,” kata Media Officer Arema, Sudarmaji.

Kabar seperti itu sebenarnya bukan kali pertama menerpa pemain Arema. Beberapa tahun lalu, gelandang senior Ahmad Bustomi yang dikabarkan meninggal dalam perjalanan menuju latihan. Kabar itu sempat membuat orang tua Bustomi sampai kebingungan dan menuju tempat latihan Arema untuk memastikan jika putranya baik-baik saja.

”Sekarang kami akan cari pelaku penyebaran hoax tersebut karena ini sudah keterlaluan,” jelasnya.

Keluarga Meiga juga tidak habis pikir dengan berbagai pemberitaan miring yang beredar. Sang istri Azhiera Adzka Fathir mengaku terganggu dengan pemberitaan hoax tersebut karena yang dibutuhkan Meiga saat ini justru dukungan moril agar bisa kembali ke lapangan.

Perlu diketahui, pihak keluarga Meiga menegaskan jika kiper utama Arema tersebut mengalami sakit tifus, sehingga butuh waktu cukup lama untuk memulihkan kondisinya. Meiga mengalami sakit sehari menjelang pertandingan melawan PSM Makassar pada 30 Agustus lalu.

Meiga sudah absen dalam dua pertandingan Arema dan tampaknya Meiga masih butuh waktu lagi untuk pemulihan karena sampai saat ini masih belum terlihat dalam sesi latihan.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer