Sukses


Rapor Pemain Timnas Indonesia U-16 saat Menggulung Laos

Jakarta, - Timnas Indonesia U-16 berhasil melangkahkan kaki ke putaran final Piala Asia U-16 2018. Hal ini setelah mereka menggulung Laos tiga gol tanpa balas di Stadion Rajamangala, Bangkok, Jumat (22/9).

Tim Garuda Asia sebenarnya cuma butuh hasil imbang untuk memuluskan jalan. Namun, mereka tampil lebih prima dan eksplosif.

Dua dari tiga gol Timnas Indonesia U-16 dicetak Sutan Zico dan satu gol lagi datang dari Rendy Juliansyah. Penampilan pasukan Fachri Husaini ini memang patut diapresiasi karena terus menekan sejak peluit kick-off dibunyikan.

Beberapa pemain jadi bintang. Berikut adalah rapor pemain Timnas Indonesia U-16 saat menghadapi Laos:

Ernando Ari Sutaryadi (7,0): Ernando tampil brilian. Setidaknya dia melakukan tiga penyelamatan, salah satunya memblok tendangan Chony Wenpaserth menit ke-32.

M. Salman (7,0): Salman bermain sangat taktis dalam laga ini. Dia melakukan setidaknya tiga sapuan bola.

Ahmad Rusadi (7,0): Duetnya dengan Salman sangat kukuh. Penyerang Laos dibuat tak berdaya oleh keduanya.

Mochammad Yudha Febrian (7,0): Dua kali Yudha sukses kirim umpan silang, hanya memang tak berbuah gol. Namun, penetrasinya dari bek kiri sangat tenang.

Amiruddin Bagas Kaffa (7,0): Bagas melakukan satu sapuan penting, menit ke-75, saat Ernando hampir saja terpedaya striker Laos.

Komang Tegus Trisnanda (6,5): Performa Komang konstan. Gol pertama Zico berkat serangan balik yang digagasnya dari tengah.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Kelelahan

Brylian Aldama (6,0): Brylian tak terlalu maksimal di babak pertama. Faktor kelelahan tampaknya jadi latar belakang sehingga dia digantikan Rendy Juliansyah babak kedua.

Andre Oktaviansyah (7,0): Andre beberapa kali tampil menekan. Dia setidaknya melepaskan tiga tembakan ke arah gawang Laos.

Miftahul Husyen (6,0): Husyen juga tak maksimal. Dia juga diganti Mochhamad Supriadi pada awal babak kedua.

Sutan Zico Armando (8,5): Zico kembali meneruskan tren positifnya. Laos menjadi korban keganasan sang pemain. Dua gol diciptakan Sutan Zico ke gawang Laos.

Amanar Abdillah (7,0): Amanar sebenarnya tampil baik. Ada setidaknya dua sepakan target yang dilepaskannya, namun memang tak berbuah.

Cadangan:

Rendy Juliansyah (7,5): Datang pada babak kedua, Rendy memberikan efek instan. Dia berhasil melengkapi kemenangan Timnas Indonesia U-16 lewat sepakan penalti pada penghujung laga.

M Supriadi (6,0): Supriadi tak terlalu banyak beri pengaruh setelah masuk pada 45 menit kedua.

Hamsah Lestaluhu (5,5): Hamsah masuk tujuh menit jelang laga bubaran. Tak banyak yang bisa dilakukannya dalam laga ini. (Indra Eka Setiawan)

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer