Sukses


Liga 2: Persis Bakal Buat Cilegon United Jadi Korban Sapu Bersih

Bola.com, Solo - Misi mengamankan puncak klasemen Grup A 16 besar Liga 2 2017 diapungkan Persis Solo saat menjamu Cilegon United. Kedua tim dijadwalkan bentrok di Stadion Manahan, Solo, Kamis (28/9/2017) petang.

Raihan tiga angka akan memperkukuh tim Laskar Sambernyawa sekaligus memperlebar peluang lolos ke 8 besar. Apalagi tuan rumah bertekad menyapu bersih seluruh laga kandang dengan kemenangan.

"Kami tak ingin terpeleset dengan gagal menang saat di Solo. Apalagi motivasi pemain sedang bagus setelah menang atas PSS Sleman," ungkap pelatih Persis, Widyantoro.

Menghadapi skuat berjulukan The Volcano, Persis bisa menurunkan skuat terbaik. Belum lagi mereka mendapatkan tambahan tiga pemain anyar, yakni kiper Muhammad Ricky Fajar, dan dua gelandang masing-masing Fadli Nasir serta Irkham Zahrul Mila.

Selebihnya, susunan pemain diprediksi tidak jauh berbeda dengan saat menang melawan PSS. Hanya, Widyantoro mengakui jika jadwal padat fase ini jadi tantangan tersendiri bagi tim asuhannya.

"Jadwal memang sangat padat. Makanya kami hanya fokus mengembalikan kebugaran pemain, karena untuk strategi, pemain sudah paham," ucap pelatih asal Magelang itu.

Tamu Tanpa Beban

Di kubu tim tamu, kemenangan 1-0 atas PSPS Riau di laga sebelumnya jadi bekal positif untuk menantang Persis. Pelatih Cilegon United, Imam Riyadi, menyebut tim asuhannya datang dengan rasa percaya diri.

"Persiapan kami seperti biasa karena taktik untuk laga away sudah dirancang jauh-jauh hari sebelumnya. Artinya, tinggal penjabaran di lapangan," ujar Imam.

Menghadapi pasukan Widyantoro, Cilegon United dipastikan kembali memaksimalkan pemain sayap lincah, Rinto Ali. Dia sebelumnya absen saat melawan PSPS karena melangsungkan pernikahan. Kolaborasi bersama Jalwandi bakal jadi andalan untuk membongkar rapatnya pertahanan Persis.

Secara khusus, pelatih yang berstatus mantan gelandang Persib Bandung dan juga Timnas Piala Tiger 1998 itu memuji kualitas Persis. Secara materi pemain, Imam menilai Persis masih di atas skuatnya.

"Persaingan grup ini saya rasa paling ketat dibanding yang lain. Semua tim berpeluang untuk lolos. Kami bermain tanpa beban dan akan mencoba memberikan yang terbaik," kata pelatih 42 tahun itu.

Prakiraan Susunan Pemain

Persis Solo (4-4-2): Agung Prasetyo; Akbar Riansyah, Asyraq Gufran, Ichwan Ciptady, Soni Setiawan; Bayu Nugroho, M. Wahyu, Eli Nasoka, Dedi Cahyono; Tri Handoko, Joko Prayitno

Pelatih: Widyantoro

Cilegon United (4-3-3): Rafit Ikhwanudin; Denny Arwin, Abdul Latif Hasyim, Gilang Mahesa, Lucky Oktavianto; Suandi, Akbar Tanjung, Dian Endra; Jalwandi, Aray Suhendri, Rinto Ali

Pelatih: Imam Riyadi

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer