Bola.com, Bandung - Asisten pelatih Persib Bandung, Herrie Setyawan mulai lega dalam menghadapi persiba Balikpapan di laga lanjutan Liga 1 2017 yang akan digelar di Stadion Batakan, Minggu (1/10/2017). Pasalnya striker andalannya Ezechiel Aliadjim N'Douassel kembali memperkuat tim.
Sebelumnya striker asal Chad ini harus absen kala menghadapi Bhayangkara FC di laga yang digelar di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Minggu (24/9/2017) lalu karena terkena hukuman akumulasi kartu kuning.
Advertisement
Baca Juga
Namun kini, masa hukuman tersebut sudah habis. Maka pemilik nomor punggung 70 ini bisa kembali memperkuat Persib saat bertandang ke markas Persiba Balikpapan.
"Kondisinya juga saat ini tidak masalah. Tetap bugar walaupun kemarin tidak main. Dan dia siap tampil," tegas Herrie di Bandara Husein Sastranegara Bandung, Jumat (29/9/2017).
Pelatih yang akrab disapa Jose ini pun menaruh harapan pada Ezechiel untuk bisa memberikan yang terbaik bagi tim. Sehingga kemenangan bisa didapatkan.
"Diharapkan performanya semakin meningkat. Mudah-mudahan lawan Persib bisa memberikan yang terbaik untuk Persib," harapnya.
mEzechiel N'Douassel sudah mengoleksi tiga gol dari enam penampilannya bersama Persib di Liga 1 2017. Masing-masing diciptakan saat berhadapan dengan Sriwijaya FC, Gresik United dan Semen Padang.
Namun demikian, pelatih berkepala plontos ini enggan terlalu percaya diri kemenangan bisa dengan mudah didapatkan timnya. Pasalnya lawan memiliki pemain baru seperti halnya Srdjan Lopicic, Sunarto, hingga Maldini Pali.
"Masuk putaran kedua mereka (Persiba) punya beberapa pemain baru. Tentu perlu diwaspadai terutama fighting spirit," tegasnya.
Selain itu, lanjut Jose, faktor tuan rumah juga menjadi alasan bahwa Persiba sulit ditaklukan. Mereka akan berjuang semaksimal mungkin untuk bisa mengalahkan Persib agar menghindari coreng hitam didepan pendukungnya sendiri.
"Persiba juga menunjukkan progres. Terakhir menang lawan Semen Padang. Itu berarti ada peningkatan performa dari mereka," pungkasnya.