Bola.com, Paju - Timnas Indonesia U-19 kembali bersua Brunei. Kali ini dalam babak Kualifikasi Piala Asia U-19 2018, Grup F yang digelar pada Selasa (31/10/2017) di Stadion Paju, Gyeonggi, Korea Selatan.
Di atas kertas, Indonesia unggul dari pasukan Tebuan Muda, baik dari sisi rekor pertemuan maupun teknik individu. Dalam pertemuan terakhir, Indonesia menggulung Brunei 8-0 pada babak penyisihan grup Piala AFF U-18 di Myanmar.
Advertisement
Baca Juga
Namun, kondisi itu tak membuat pelatih Indra Sjafri santai. Ia menginstruksikan kepada Rafli Mursalim dkk. untuk tampil habis-habisan pada laga perdana, walau hasil tak akan berpengaruh karena Indonesia sudah pasti lolos ke putaran final dengan status tuan rumah.
"Kami tetap bermain dengan gaya kita seperti biasa. Brunei kami sudah tahu permainan mereka terakhir bertemu saat Piala AFF kemarin. Kami tetap waspada dan tidak meremehkan mereka. Brunei saya rasa juga punya keinginan untuk tak mau kalah begitu saja," kata Indra.
Lewat pertemuan ini, Indra menekankan pentingnya konsistensi tim Garuda Nusantara untuk meraih kemenangan. Apalagi, Indonesia bertanding dalam kondisi yang berbeda, terutama cuaca. Selain itu, duel ini juga menjadi sarat gengsi bagi Egy Maulana Vikri dkk.
Senada, striker Muhammad Rafli Mursalim juga bertekad meraih kemenangan pada laga perdana. Kemenangan menjadi harga mati untuk modal menghadapi partai berikutnya.
"Kami ingin meraih kemenangan pada laga perdana. Meski kami akui cuaca dingin namun itu jangan dijadikan alasan untuk bermain tak maksimal. Kami akan berjuang maksimal besok, saya rasa Brunei juga tim bagus. Mohon doa dan dukungannya kepada warga Indonesia agar kami menang," kata Rafli.
Indra Sfari memiliki banyak opsi untuk menurunkan pemain karena semua anggota tim dalam kondisi fit. Namun, Indra juga berjanji untuk terus melakukan rotasi guna memberikan jam terbang kepada para pemainnya, secara menyeluruh.
"Semua pemain punya kesempatan yang sama dan mereka juga dalam kondisi oke," tegas Indra.
Pada babak kualifikasi, Indra Sjafri hanya meninggalkan satu pemain Timnas Indonesia U-19, yakni kiper M. Andi Satrio, karena kuota untuk kiper sudah penuh.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Brunei Ingin Menikmati Pertarungan
Menghadapi Indonesia, Brunei sangat waspada. Pelatih Takao Fujiwara mengakui timnya berada di grup maut melawan Indonesia, Timor Leste, Malaysia, dan tuan rumah, Korea Selatan. Ia tidak terlalu pusing dengan ambisi meraih kemenangan.
Di atas kertas, Brunei bisa saja menjadi ajang bagi tim lawan untuk menabung gol. Apalagi, diperkirakan kali ini Brunei akan turun dengan kekuatan yang berbeda dari Piala AFF.
"Kami berada dalam kelompok yang sulit. Tapi tidak masalah jika kita kalah atau imbang, yang terpenting adalah kami bertarungselama 90 menit," kata Fujiwara seperti dikutip dari situs resmi Federasi Sepak Bola Brunei Darussalam (NFABD).
Fujiwara menekankan mental pemain untuk menghadapi turnamen ini. Salah satu misi yang diusung adalah tampil maksimal dan pantang menyerah dalam kondisi apapun.
Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia U-19
Indonesia U-19 (4-1-3-1-1): Aqil Savik (Kiper); Samuel Christianson, Nurhidayat Haris, Rachmat Irianto, Rifad Marasabessy (Belakang); Luthfi Kamal, Asnawi Mangkualam Bahar, Witan Sulaeman, Saddil Ramdani (Tengah); Egy Maulana Vikri; Hanis Saghara (Depan)
Pelatih: Indra Sjafri
Brunei Darussalam U-19 (4-5-1): AK Muhd Amirul Hakim (Kiper); Muhammad Rahimin Abdul Ghani, Abdul Wadud Ramli, Muhammad Nazif Safwan Jaini, Muhammad Wafi Aminuddin (Belakang); Muhammad Nur Asyraffahmi Norsamri, Muhammad Hanif Farhan Azman, Muhammad Abdul Mateen Said, Muhammad Aqil Danish Aslam, Abdul Hariz Herman (Tengah); Mohammad Azirul Asmadi Aji (Depan)
Pelatih: Takao Fujiwara
Advertisement
Live Streaming di Bola.com
Duel perdana Timnas Indonesia U-19 di Kualifikasi Grup F Piala Asia U-19 2017 pada Selasa (31/10/2017) pukul 13.00 WIB rencananya bakal ditayangkan secara langsung di SCTV. Sahabat Bola.com bisa juga menyaksikannya secara live streaming di bawah ini: