Sukses


Tanding Tengah Hari, Timnas U-19 Yakin Kalahkan Timor Leste

Bola.com, Paju - Timnas Indonesia U-19 melakukan sesi latihan jelang laga kontra Timor Leste dengan memilih waktu yang sama dengan jadwal pertandingan, yaitu pukul 12.00 waktu setempat atau 10.00 WIB. Pelatih Timnas Indonesia U-19, Indra Sjafri, pun menegaskan timnya sudah siap tempur untuk menghadapi Timor Leste.

Setelah meraih kemenangan telak 5-0 atas Brunei Darussalam pada pertandingan pertama Grup F Kualifikasi Piala Asia U-19 2018 di Paju Public Stadium, Korea Selatan, Selasa (31/10/2017), Indonesia bersiap untuk meraih tiga poin penuh pada pertandingan kedua, Kamis (2/11/2017).

Pertandingan kontra Timor Leste akan dimainkan pada tengah hari, atau tepat pukul 12.00 siang waktu setempat. Demi menyesuaikan diri agar optimal dalam pertandingan, Indra Sjafri pun memimpin anak-anak asuhnya berlatih di waktu yang sama pada Rabu (1/11/2017).

Indra Sjafri pun menegaskan timnya sudah sangat siap untuk menghadapi Timor Leste. Pelatih asal Sumatera Barat itu juga menegaskan timnya sudah terbiasa dengan cuaca dingin yang dirasakan selama berada di Korea Selatan.

"Hari ini kami berlatih untuk persiapan menghadapi Timor Leste. Siang hari kami latihan karena besok kami juga akan bermain siang. Anak-anak pun siap tempur dan dalam kondisi fit. Setelah beberapa hari di sini, kami juga telah terbiasa dengan cuaca dingin Korea," ujar Indra Sjafri.

Bicara soal kekuatan tim lawan, Indra Sjafri tak ingin meremehkan Timor Leste yang belum mendapatkan poin setelah kalah 1-3 dari Malaysia di pertandingan pertama mereka. Namun, pelatih Timnas Indonesia U-19 itu tetap percaya diri bisa meraih kemenangan karena sudah melihat cara bermain tim asuhan Kim Shin-hwan itu.

"Sekali lagi kami tetap mewaspadai semua pemain Timor Leste meski mereka kalah dari Malaysia di laga sebelumnya. Kami juga telah melihat dan mengetahui cara bermain mereka. Kemungkinan saya akan melakukan rotasi pemain, tapi saya masih akan menunggu hingga hari pertandingan. Insha Allah tidak ada hambatan untuk persiapan pertandingan ini," ujar Indra Sjafri.

Timnas Indonesia U-19 saat ini berada di puncak klasemen Grup F Kualifikasi Piala Asia U-19 2018 dengan tiga poin berkat kemenangan 5-0 atas Brunei. Kemenangan telak ini menjadi kunci keberhasilan Egy Maulana Vikri dkk. bisa berada di puncak klasemen dengan unggul selisih gol atas Malaysia yang menang 3-1 atas Timor Leste di pertandingan pertama mereka.

 

Video Populer

Foto Populer