Bola.com, Bandung - Bagi Persebaya Surabaya, laga kontra PSPS Riau di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Gedebage, Bandung, Sabtu (18/11/2017), merupakan laga kedua di babak besar Grup Y, namun tidak bagi Bonek Mania.
Bagi suporter setia Persebaya itu, pertandingan PSPS ini bisa jadi yang terakhir untuk mereka. Maklum, sesuai rencana semula, Bonek Mania hanya akan menyaksikan pertandingan kedua. Hal ini terkait uang saku mereka yang mulai menipis.
Selain itu, partai kedua merupakan laga penentuan bagi Persebaya. Sebab, dengan memenangi laga tersebut, Persebaya sudah memastikan langkah ke semifinal, apapun hasilnya pada bentrokan terakhir melawan PS Mojokerto Putra, Rabu (22/11/2017).
Advertisement
Baca Juga
Itulah mengapa, Bonek Mania berharap sebelum pulang ke Surabaya, Persebaya sudah memastikan diri ke semifinal dengan mengalahkan PSPS.
"Harapan kami seperti itu supaya teman-teman pulang dengan perasaan suka cita," tutur Hasan Tiro, salah satu tokoh Bonek Mania.
"Kami sejak awal ingin di laga ketiga, Persebaya sudah tidak lagi bersusah payah untuk memenangkan pertandingan karena tiket semifinal sudah digenggam. Kalau bisa di pertandingan melawan PSPS, mereka main habis-habisan," timpal Devara Noumanto, tokoh Bonek Mania lainnya.
Persebaya butuh satu kemenangan lagi untuk memastikan langkah ke semifinal. Bila berhasil memenangi pertandingan kontra PSPS, Persebaya bakal melenggang. Namun, kalau sampai seri atau kalah, Persebaya masih harus ngotot saat menghadapi PSMP.
"Mereka harus berpikir bahwa pertandingan melawan PSPS adalah final sehingga sudah tidak perlu lagi menghitung pertandingan terakhir. Kami ingin hiburan sekaligus hasil bagus. Semoga keinginan kami didengar seluruh skuat Persebaya," tutur Hasan.