Sukses


Arema Segera Mendatangkan Ferinando Pahabol dari Persipura?

Bola.com, Malang - Perburuan pemain Arema FC hingga kini masih adem ayem karena belum ada pemain baru yang dirilis klub berjulukan Singo Edan ini. Meski, manajemen Arema sudah menyampaikan ada empat pemain baru yang didapatkan untuk musim depan.

Dari rumor yang beredar, ada satu nama kejutan yang akan diberikan Arema dalam hal pemain baru, yaitu penambahan amunisi asal Papua. Musim lalu, Arema terbilang cukup berhasil mendatangkan bek kanan Marko Kabiay.

Kini kabarnya striker Persipura Jayapura, Ferinando Pahabol, yang akan diboyong ke Malang karena sudah cukup lama Arema rindu dengan aksi striker asal Papua yang dikenal punya kecepatan dan teknik tinggi.

Beberapa musim lalu, Singo Edan sempat memasukkan nama Boaz Solossa dalam daftar belanja tim. Kini target mereka bergeser ke tandemnya, yaitu Pahabol.

Seperti biasa, manajemen Arema masih ogah buka kartu sejauh mana proses negosiasi yang sudah berjalan. "Jujur, bahkan kami tidak bisa menyebut nama pemain bidikan sebelum mereka ada di Malang. Yang pasti, jika ada pemain dengan kualitas tinggi tentu Arema tertarik," kata General Manager Arema, Ruddy Widodo.

Saat ini Arema memang kekurangan stok striker yang punya teknik tinggi untuk menerobos pertahanan lawan seperti Pahabol. Yang ada, Dedik Setiawan memang menjanjikan. Namun, dia masih butuh jam terbang untuk lebih matang. Selain itu, ada nama Cristian Gonzales yang merupakan tipikal targetman.

Sekarang keputusan ada pada Pahabol karena selama jadi pesepak bola profesional tahun 2011, dia hanya berkarier di tanah Papua. Seperti membela Persiwa Wamena, Persidafon Dafonsoro, dan Persipura. Ini akan jadi perantauan pertamanya jika resmi gabung Arema.

Sebenarnya Arema sudah lama menaksir para pemain Persipura. Dua nama lain yang pernah masuk daftar rekrut adalah Imanuel Wanggai dan Ruben Sanadi. Tetapi, kedua pemain itu memilih bertahan di Persipura hingga detik ini.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer