Timnas Indonesia akan memulai keikutsertaannya di Aceh World Solidarity Cup, Sabtu (2/3/2017). Tim asuhan Luis Milla ini akan menjajal Brunei Darussalam di laga perdana.
Advertisement
Baca Juga
Pelatih Luis Milla membawa 24 pemain untuk turnamen ini. Tiga di antara 24 pemain itu adalah pemain senior yakni Andritany (kiper), Fachrudin (bek), dan Ilja Spasojevic (striker).
Bukan tanpa alasan Milla menyertakan banyak pemain timnas U-23 untuk turnamen ini. Ya, Milla ingin menjadikan turnamen ini sebagai persiapan Timnas Indonesia untuk menghadapi Asian Games 2018.
Selain Brunei, Kirgistan dan Mongolia juga ambil bagian dalam turnamen ini. Turnamen ini bakal berlangsung di Stadion Harapan Bangsa.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Spaso Serius
Meski hanya bersifat persahabatan, striker Timnas Indonesia Spasojevic ternyata menganggap turnamen ini serius.
"Kami datang ke Aceh dengan serius untuk hadapi turnamen ini, dengan lawan-lawan yang ada. Kita harus fokus dari satu pertandingan ke pertandingan lainnya," kata Spasojevic seperti dilansir situs resmi PSSI.
"Ini sangat bagus untuk persiapan kita karena ketiga lawan kita semuanya dari Asia, jadi kita bisa meraba karakter lawan untuk Asian Games nanti," ujar Spaso menambahkan.
Advertisement
Jadwal Siaran Langsung
Berikut Jadwal Siaran Langsung Pertandingan Timnas Indonesia Hari Ini
Indonesia Vs Brunei, 20:15 WIB (live RCTI)
Senin 04 Desember 2017
Mongolia Vs Indonesia
Kirgistan Vs Brunei Darussalam
Rabu 06 Desember 2017
Brunei Vs Mongolia
Indonesia Vs Kirgistan