Sukses


Ini Alasan The Joker Belum Muncul dalam Latihan Arema

Bola.com, Malang - Striker Arema FC, Sunarto, ternyata belum merampungkan masa peminjaman di Persiba Balikpapan. Sebab, sampai saat ini dia belum terlihat dalam sesi latihan Arema FC yang diputar sejak akhir pekan lalu.

Padahal, sejak kompetisi Liga 1 2017 berakhir pertengahan November, penyerang 27 tahun tersebut sudah berada di Malang.

"Saat ini saya memang belum bisa gabung latihan dengan Arema karena saya harus menghormati masa peminjaman di Persiba Balikpapan hingga 10 Desember 2017. Kalau kontraknya sudah selesai, saya akan berkomunikasi dengan tim pelatih Arema dulu. Apakah masih dibutuhkan atau tidak," kata Sunarto.

Namun, beberapa waktu lalu dia sudah dihubungi asisten pelatih Arema, Kuncoro, untuk mengikuti latihan sehingga ada sinyal jika musim depan dia masuk skema permainan Singo Edan.

Selama di Malang, pemain berjulukan The Joker ini tidak berdiam diri. Pemain binaan Akademi Arema itu masih menjaga kondisi di pusat kebugaran.

"Terkadang saya juga latihan dengan Oky Derry (pemain Arema lainnya yang juga dipinjamkan ke Persiba Balikpapan). Dia juga masih latihan terus," imbuhnya.

Perlu diketahui, Sunarto dipinjamkan ke Persiba Balikpapan bersama Oky Dery pada pertengahan Liga 1 2017. Sebab, dia jarang mendapatkan kesempatan bermain. Ketika memperkuat tim Beruang Madu, Sunarto bermain dalam sembilan pertandingan dan mencetak dua gol.

Lantaran permainannya cukup apik, Arema kembali menariknya. "Kalau memang nantinya diperpanjang di Arema, tentu saya siap," imbuhnya.

Menatap musim depan, sebenarnya Arema memburu banyak pemain bertipikal menyerang. Dua penyerang baru seperti Ahmad Nur Hardianto dan Rivaldi Bawuo juga didatangkan karena musim lalu Singo Edan minim stok striker sehingga persaingan musim depan di sektor depan akan sangat ketat.

 

Video Populer

Foto Populer