Sukses


Pencetak Gol di Final Liga 2 Teken Kontrak Baru Bersama Persebaya

Bola.com, Surabaya - Striker Rishadi Fauzi memastikan diri untuk bertahan di Persebaya Surabaya untuk musim depan. Pemain 27 tahun itu telah resmi memperpanjang kontrak bersama Bajul Ijo selama satu musim.

Bagi Fauzi, ini akan menjadi musim kedua bersama Persebaya. Selama di Liga 2 2017, ia menjadi andalan, meski bukan pilihan utama di lini depan. Untuk urusan posisi striker, pelatih Persebaya Angel Alfredo Vera memang kerap melakukan rotasi karena juga memiliki Yogi Novrian dan Ricky Kayame.

Alhamdulillah bisa bermain lagi untuk Persebaya. Saya sudah merasa senang bisa bermain di sini. Atmosfer stadion dengan suporter yang luar biasa akan membuat pemain selalu semangat untuk bertanding,” kata pemain asal Tangerang itu kepada Bola.com, Rabu sore (13/12/2017).

Fauzi cukup memberi kontribusi untuk Tim Bajul Ijo selama semusim terakhir. Dengan diturunkan dalam 19 laga, dia mencetak tujuh gol.

Dia juga menjadi jawaban atas absennya Misbakus Solikin sejak babak 8 besar yang selama ini menjadi tumpuan membobol gawang lawan.

Bersama Irfan Jaya, Fauzi mampu menjawab tantangan dari pelatih. Beberapa golnya dicetak pada momen penting seperti babak semi final dan partai puncak Liga 2 2017. Di dua laga itu, masing-masing dia menyumbang satu gol.

Jelang berkompetisi di Liga 1 musim 2018, dia terus melakukan persiapan matang. Namun, baginya Liga 1 tetaplah sebuah kompetisi biasa yang selama ini pernah dia lakoni.

“Menurut saya Liga 1 tidak beda jauh Liga 2. Mungkin perbedaan terletak pada penggunaan pemain asing. Sisanya, tidak ada perbedaan besar, rentang level permainannya tidak terlalu jauh. Saya selalu siap untuk musim baru,” imbuh pemain jangkung dengan tinggi badan 183 cm itu.

Sebelumnya, Fauzi sempat dikabarkan akan kembali klub lamanya, Madura United. Itu merupakan klub yang dibelanya pada ajang Indonesia Soccer Championship A 2016. Namun, dia mengaku tidak ingin pergi dari Persebaya.

“Pihak Madura United memang sempat menghubungi saya. Tapi saya bilang masih ingin main di sini (Persebaya Surabaya). Kalau sudah betah mau bagaimana lagi,” ucap Fauzi.

Video Populer

Foto Populer