Sukses


Eks Kapten Persib Prihatin Pembinaan Pemain Muda di Jabar

Bola.com, Bandung - Mantan gelandang Persib Bandung, Suwita Patha, mengungkapkan keprihatinan terhadap pembinaan sepak bola usia dini yang kurang berjalan di Kota Bandung dan Jawa Barat pada umumnya. Padahal, menurutnya talenta-talenta pesepak bola muda di Bandung dan berbagai daerah di Jawa Barat cukup banyak.

Namun, lantaran kompetisi resmi usia dini minim digelar di Bandung dan Jabar sehingga talenta pemain pemain muda tidak terlihat dan kurang terasah.

Melihat kondisi itu, eks kapten Persib ini kembali menggeliatkan sepak bola usia dini, satu di antaranya dengan menggairahkan kembali Sekolah Sepak Bola (SSB) Setia yang berlokasi di Bandung sebagai pelatih kepala.

"Saya pegang SSB Setia sejak 2013, kemudian vakum beberapa tahun dan sekarang saya fokus kembali membina di SSB ini karena saya prihatin jika anak-anak yang berbakat ini kalau tidak diasah dan dibimbing. Saya pikir mereka aset," ujar Suwita Pata di Stadion Persib (Sidolig), Jalan Ahmad Yani, Kota Bandung, Minggu (17/12/2017).

Wita, begitu sapaan pemain Persib pada durasi 2004-2005 dan 2007-2009 ini biasa disapa, menambahkan memiliki impian 50 persen pemain yang menghuni Persib di masa mendatang merupakan putra daerah.

Itulah mengapa ia berharap kompetisi resmi di Bandung diharapkan rutin berjalan supaya talenta-talenta pemain muda terlihat dan semakin berkembang.

"Harusnya kompetisi resmi kelompok usia rutin digelar Askot PSSI Bandung. Apalagi di Bandung ada 36 klub, kalau tidak ada wadah kompetisi resmi, tentu susah bagi anak-anak untuk berkembang," kata Wita.

Wita mengungkap saat kebanyakan turnamen yang digelar di Bandung merupaka turnamen biasa, bukan kompetisi resmi yang digelar Askot atau Asprov PSSI. Padahal, banyak klub (SSB) di Bandung yang siap ikut serta, namun Askot atau Asprov belum ada wacana menggelar kompetisi resmi kelompok usia tersebut.

"Semestinya setiap tahun dan setiap usia ada kompetisi resmi, bukan hanya turnamen saja. Jadi pemain-pemain muda yang serius berkarier di sepak bola punya wadah jelas dan mereka yang berbakat diberdayakan," lanjutnya.

Sebagai gebrakan awal, Suwita Patha kini sedang mempersiapkan anak asuhnya mengikuti turnamen Liga Progresif U-15 yang diikuti 12 tim. Pria kelahiran Bandung, 25 Maret 1974, ini juga berencana membuat trofeo antar SSB agar pemain muda bergairah kembali.

"Kalau apresiasinya bagus, kami akan lebih luas lagi cakupannya hingga ke tingkat junior. Saya berharap lewat SSB ini bisa mencetak dan membina pemain profesional agar Persib ke depan sebagian besar dihuni pemain Bandung," tutur Wita yang kini memegang Lisensi C Nasional ini.

Video Populer

Foto Populer